Habiburokhman soal Pertemuan Prabowo-Ketum KIM: Bukan Tak Mungkin Bahas Kabinet

Habiburokhman soal Pertemuan Prabowo-Ketum KIM: Bukan Tak Mungkin Bahas Kabinet

Firda Cynthia Anggrainy - detikNews
Kamis, 20 Jun 2024 19:33 WIB
Waketum Partai Gerindra, Habiburokhman, di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (20/6/2024).
Habiburokhman (Adrial Akbar/detikcom)
Jakarta -

Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih, Prabowo Subianto, bertemu dengan ketua umum partai pendukungnya, juga bersama Menteri BUMN Erick Thohir. Waketum Gerindra Habiburokhman menilai tidak tertutup kemungkinan pertemuan itu juga membahas komposisi kabinet pemerintahan ke depan.

"Tentu mereka berbicara tentang kelanjutan perjuangan ke depan, bagaimana target menyejahterakan rakyat bisa lebih cepat terlaksana, bagaimana capaian-capaian pemerintahan saat ini bisa terus dilanjutkan dan disempurnakan," kata Habiburokhman kepada wartawan, Kamis (20/6/2024).

"Bukan tidak mungkin soal struktur kabinet juga dibahas tipis-tipis," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wakil Ketua Komisi III DPR ini menduga pertemuan itu baru digelar pada hari ini. Dia mengaku tak tahu persis selengkapnya isi pembicaraan itu.

"Sepertinya pertemuan tersebut terjadi tadi pagi. Saya nggak tahu persis apa saja yang dibahas. Yang jelas para ketum parpol dan Pak Erick adalah sahabat baik Pak Prabowo yang sama-sama berjuang saat pilpres," kata dia.

ADVERTISEMENT

Prabowo sebelumnya mengunggah momen bertemu dengan ketua umum partai Koalisi Indonesia Maju (KIM). Hadir pula Menteri BUMN Erick Thohir dalam pertemuan itu.

Dalam unggahan akun Instagram Prabowo, Kamis (20/6) sore, terlihat mereka yang hadir, yakni Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Ketum Partai Gelora Anis Matta. Pun ada Erick Thohir dalam pertemuan tersebut.

Ada empat foto bernuansa hitam putih yang diunggah Prabowo. Dua foto di antaranya memperlihatkan mereka sedang duduk di sofa dalam sebuah ruangan.

(fca/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads