Bos Microsoft Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Bos Microsoft Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Isal Mawardi - detikNews
Selasa, 30 Apr 2024 08:42 WIB
CEO Microsoft Satya Nadella di Istana (Isal Mawardi/detikcom)
Foto: CEO Microsoft Satya Nadella di Istana (Isal Mawardi/detikcom)
Jakarta -

CEO Microsoft Satya Nadella tiba di Istana Presiden, Jakarta. Satya bakal bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pantauan detikcom di Istana Presiden, Selasa (30/4/2024), tampak mobil yang ditumpangi Satya tiba pukul 08.26 WIB. Ia mengenakan setelan jas berwarna biru navy dan kemeja putih.

Satya tersenyum ketika disapa awak media. Satya tak berkomentar terkait rencana pertemuannya dengan Jokowi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum Satya, Menkominfo Budi Arie Setiadi tiba lebih dulu pukul 08.05 WIB. Belum diketahui topik pembahasan dalam pertemuan itu.

Sebelumnya, Budi Arie mengatakan pertemuan antara Jokowi dan Satya penting karena merupakan komitmen Indonesia mewujudkan terobosan pengetahuan dan teknologi. Menurutnya, transformasi digital menjadi hal yang penting agar Indonesia jadi negara maju.

ADVERTISEMENT

"Transformasi Digital adalah keniscayaan agar Indonesia bisa menjadi negara maju. Pertemuan dan komitmen ini penting karena Indonesia juga memerlukan banyak terobosan pengetahuan dan teknologi," ujarnya.

"Kemampuan adaptasi dan Inovasi kita juga harus terus ditingkatkan. Detailnya tunggu besok saja," lanjut Budi Arie.

Simak juga Video: Bos Apple-Microsoft Bakal Sambangi Indonesia, Ada Apa?

[Gambas:Video 20detik]




(isa/whn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads