Tepergok Saat Beraksi di Bogor, Maling Motor Babak Belur Dihakimi Massa

Tepergok Saat Beraksi di Bogor, Maling Motor Babak Belur Dihakimi Massa

Muchamad Sholihin - detikNews
Rabu, 21 Feb 2024 14:19 WIB
Pencurian sepeda motor dengan kunci kunci later T.
dikhy sasra/ilustrasi/detikfoto
Ilustrasi (Dikhy Sasra/detikcom)
Bogor -

Pencuri motor babak belur dihakimi massa setelah tepergok sedang beraksi di Baranangsiang, Bogor Timur, Kota Bogor. Pelaku berinisial RE asal Jakarta sempat dihakimi massa.

"Benar, kejadian di Ciheuleut masuk wilayah Baranangsiang, Bogor Timur. Pelaku yang diamankan inisial RE (53)," kata Kasi Humas Polresta Bogor Kota Ipda Eko Agus saat dimintai konfirmasi, Rabu (21/2/2024).

Eko menyebutkan pencurian diketahui korban inisial HM (44) pada pukul 03.00 WIB. Korban memergoki pelaku hendak membawa kabur motornya yang diparkir di teras rumah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Menurut keterangan korban, pada hari Senin pukul 20.00 WIB, tanggal 19 Februari 2024, korban pulang kerja dan memarkirkan sepeda motor dengan mengunci setang dan pelindung kunci ditutup, selanjutnya korban masuk ke dalam rumah," kata Eko.

"Sekira pukul 03.00 WIB, korban mendengar keributan, korban keluar rumah, dan melihat sepeda motor miliknya sedang dinaiki oleh pelaku dalam keadaan mesin hidup, kemudian korban berteriak 'itu motor saya'," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

Saat itu, pelaku sempat berusaha melarikan diri. Akan tetapi berhasil diamankan warga yang keluar rumah usai mendengar teriakan korban.

"Pelaku sempat lari, tapi kemudian ditangkap warga. Pelaku sudah diamankan, masih proses penyelidikan," kata Eko.

"Iya (sempat dihakimi massa)," katanya.

(sol/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads