Kapolri Siapkan Operasi Lilin, 129.923 Personel Dikerahkan Saat Nataru

Kapolri Siapkan Operasi Lilin, 129.923 Personel Dikerahkan Saat Nataru

Eva Safitri - detikNews
Senin, 11 Des 2023 16:54 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (Foto: Dok Istimewa)
Jakarta -

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyiapkan Operasi Lilin untuk mengamankan libur Natal dan tahun baru (Nataru) 2024. Sebanyak 129.923 personel gabungan dilibatkan dalam pengamanan Nataru.

Hal itu disampaikan Kapolri dalam keterangan pers usai mengikuti sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (11/12/2023). Kapolri mengatakan sudah melakukan beberapa kajian untuk menerapkan langkah di lapangan agar libur Nataru berjalan lancar.

"Ada beberapa hal yang menjadi catatan kita karena yang pertama tentunya akan ada kegiatan pergeseran masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan libur Nataru kurang lebih ada 107,6 juta masyarakat yang tentunya ini harus kita kelola dengan baik sehingga di dalam proses perjalanannya betul-betul bisa berjalan aman dan lancar," kata Kapolri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolri mengatakan Operasi Natal bakal dimulai pada 22 Desember 2023-2 Januari 2024. Personel dari sejumlah lembaga terkait bakal terlibat dalam pengamanan Nataru.

"Oleh karena itu, Polri tentunya mempersiapkan operasi untuk melaksanakan kegiatan pengamanan pengawalan terkait dengan rangkaian kegiatan Natal dan tahun baru dengan melaksanakan Operasi Lilin yang kita laksanakan mulai dari tanggal 22 Desember-2 Januari di mana kegiatannya melibatkan kurang lebih 129.923 personel baik Polri, TNI maupun seluruh stakeholder terkait," ujar Kapolri.

ADVERTISEMENT

Puncak Arus Mudik dan Arus Balik

Selain itu, Kapolri menyampaikan ada dua kalai puncak arus mudik dan arus balik. Rekayasa lalu lintas bakal disiapkan oleh Polri agar pengamanan Nataru berjalan lancar.

"Kemudian kegiatan yang kita laksanakan selain melaksanakan pengamanan terkait dengan arus mudik dan arus balik yang diduga akan terjadi 2 kali puncak arus balik dan arus mudik, yaitu menjelang Natal dan menjelang malam tahun baru," ujar Kapolri.

"Tentunya kita akan memberlakukan rekayasa lalu lintas mulai dari pengaturan contraflow sampai dengan one way dan ini tentunya kita sudah memiliki rumus traffic counting yang kemarin sudah kita coba pada saat pelaksanaan hari Raya Idul Fitri," sambung dia.

Lihat juga Video 'Tak Ada Tilang Manual Saat Nataru, Kapolri: Kita Imbau-Tegur':

[Gambas:Video 20detik]



(knv/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads