Sisa 4 Hari, Cek Syarat Tiket Gratis Timnas Vs Filipina dari Andre Rosiade

Jihaan Khoirunnisa - detikNews
Rabu, 08 Nov 2023 17:42 WIB
Foto: Andre Rosiade menyaksikan Indonesia vs Thailand di Kamboja (dok.Istimewa)
Jakarta -

Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mengadakan giveaway tiket gratis untuk menonton langsung timnas sepak bola Indonesia vs Filipina di Filipina. Ia mengingatkan giveaway tersebut tersisa 4 hari lagi.

"Bagi teman-teman yang ingin nonton langsung timnas Indonesia di Filipina, ayo ikuti giveaway ini. Tinggal 4 hari lagi! Semoga beruntung ya," kata Andrea dalam keterangan tertulis, Rabu (8/11/2023).

Diketahui, pertandingan Indonesia vs Filipina ini adalah laga kualifikasi Piala Dunia bagi kedua tim nasional. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada 21 November 2023.

Lebih lanjut, Andre juga mengatakan ia menyiapkan dua tiket gratis beserta akomodasinya untuk menonton pertandingan ini. Untuk mengikuti giveaway ini, Andre menyebut peserta harus membuat video kreatif tentang Ketum Gerindra Prabowo Subianto.

"Waktu tinggal 4 hari lagi. Segera daftar dan buat video kreatif tentang Pak Prabowo. Jangan lupa penggemar timnas dan juga pecinta Pak Prabowo ada 2 tiket gratis,"pungkasnya.

Adapun persyaratan untuk mendapatkan tiket gratis pertandingan Indonesia vs Filipina dari Andre Rosiade adalah sebagai berikut:

1. Wajib follow akun @prabowo, @andre _rosiade, @gerindra, dan @gibran_rakabuming

2. Like dan berikan komentar kreatif anda di ig @andre _rosiade (komentar bentuk dukungan ke Prabowo)

3. Upload video di akun Ig pribadi, isinya dukungan terhadap Prabowo, buat sekreatif dan semenarik mungkin, durasi 15-30 detik, sertai hashtag #timgemoymudakefilipina dan tag akun ig @andre_rosiade

4. Paspor urus sendiri

5. Tutup tanggal 12 November dan pengumuman pemenang 14 November 2023




(akd/akd)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork