Berdialog dengan Ma'ruf Amin, Pengusaha Asli Papua Keluhkan Permodalan

Berdialog dengan Ma'ruf Amin, Pengusaha Asli Papua Keluhkan Permodalan

Mulia Budi - detikNews
Selasa, 10 Okt 2023 22:29 WIB
Pengusaha asli Papua telah berdialog dengan Wapres Maruf Amin, di Jayapura.
Pengusaha asli Papua telah berdialog dengan Wapres Ma'ruf Amin (Mulia Budi/detikcom)/
Jayapura -

Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin menggelar dialog dengan pengusaha asli Papua. Pengusaha mengeluhkan soal permodalan dan menyebut pemerintah bisa membantu.

Kadin Papua, Ronald Antonio, mengatakan pihaknya melaporkan masalah permodalan dalam dialog tersebut. Dia mengatakan masalah permodalan juga dialami Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dan pengusaha lainnya.

"Tadi saya simak ternyata bukan hanya dari Kadin tapi juga HIPMI dan lainnya, semua merasa terkendala masalah permodalan," kata Ronald Antonio kepada wartawan usai dialog dengan Ma'ruf Amin di Kantor Gubernur Papua, Jayapura, Selasa (10/10/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia menyakini Wapres Ma'ruf Amin dapat membantu para pengusaha asli Papua terkait masalah modal tersebut. Dia menyebut bantuan itu melalui arahan ke pihak bank untuk membantu pengusaha asli Papua mengembangkan usahanya.

"Kami merasa pak Wapres bisa membantu memberikan arahan kepada para pihak bank untuk membantu pengusaha-pengusaha Papua untuk dapat mengembangkan usahanya di Papua," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Dia mengatakan pengusaha asli Papua juga menyampaikan keluhan terkait bisnis kelapa sawit di Papua. Menurutnya, bisnis kelapa sawit harus menjadi perhatian bersama.

"Ada juga ada masukan dari pengusaha perhutanan dan sawit dari APINDO. Perlu perhatian serius, karena bisnis kelapa sawit ini jangan terus dibuat seolah-olah sumber permasalahan di Papua. Tolong kalau boleh jadi perhatian juga dari bisnis tersebut," ujarnya.

Lebih lanjut, Ronald berharap berbagai keluhan pengusaha asli Papua yang disampaikan dalam dialog bersama Wapres Ma'ruf Amin tersebut dapat ditindaklanjuti.

"Besar harapan kita dapat ditindaklanjuti oleh kementerian atau instansi terkait di bawah Wapres langsung," ujarnya.

(aik/aik)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads