Massa buruh melakukan longmarch di Jalam MH Thamrin, Jakarta Pusat. Lalu lintas di Jalan MH. Thamrin arah Harmoni dialihkan ke jalur busway TransJakarta.
Massa buruh memulai long march dari Patung Kuda menuju Balai Kota lalu putar balik dan menuju Sarinah. Setelah itu mereka kembali ke titik awal lagi. Seluruh rute longmarch tersebut sudah ditutup petugas kepolisian.
Pantauan detikcom, Kamis (14/9/2024) di lokasi, Di Jalan MH. Thamrin, terlihat kondisi jalanan yang sepi. Polisi menutup sementara jalan tersebut.
Sementara itu, masih ada pengendara yang mencoba melalui jalan MH. Thamrin. Polisi pun mengalihkan para pengendara yang hendak menuju Harmoni tersebut ke jalur TransJakarta. Pada arah sebaliknya, jalanan juga ditutup.
Jalur TransJakarta Dialihkan
PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) kembali menyesuaikan sejumlah rute imbas aksi demonstrasi buruh di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat. Penyesuaian mulai perpendekan rute hingga penutupan halte sementara.
"Setelah rute Blok M-Kota (Koridor 1), PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) kembali melakukan penyesuaian sebanyak lima rute lagi. Penyesuaian ini sehubungan dengan adanya kegiatan aksi massa di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat dan sekitar," kata Kepala Departemen Humas dan CSR PT TransJakarta Wibowo dalam keterangan tertulis, Kamis (14/9/2023).
Wibowo memastikan pihaknya akan terus menyampaikan informasi perkembangan layanan secara berkala. Adapun penyesuaian sejumlah rute tersebut antara lain sebagai berikut:
Lihat juga Video 'Massa Buruh Blokade Jalan MH Thamrin, Klakson Kendaraan Bersahutan':
Selanjutnya: Rute TransJakarta yang dialihkan.
(aik/aik)