Heboh Wanita Sumsel Tewas Tanpa Busana di Kebun Karet, Pembunuhnya Ditangkap

Heboh Wanita Sumsel Tewas Tanpa Busana di Kebun Karet, Pembunuhnya Ditangkap

Prima Syahbana - detikNews
Jumat, 18 Agu 2023 15:55 WIB
Penemuan mayat wanita tanpa busana di Kebun Karet Empat Lawang
Penemuan mayat wanita tanpa busana di Kebun Karet Empat Lawang, Sumsel. (Foto: dok. Istimewa)
Empat Lawang - Penemuan mayat wanita tanpa busana di kebun karet bikin gempar warga Desa Tanjung Ning Lama, Empat Lawang, Sumatera Selatan. Wanita berinisial YM (35) itu diduga merupakan korban pembunuhan.

Dari sejumlah foto yang diterima detikSumbagsel, Jumat (18/8/2023), mayat itu ditemukan warga setempat dalam posisi telentang dan tanpa busana di semak rumput pohon bambu.

Warga yang menemukan mayat tersebut langsung melapor ke polisi. Diketahui, mayat itu ditemukan di kebun karet warga Desa Tanjung Ning Lama, Kecamatan Muara Saling, Empat Lawang, pada Rabu (16/8), sekitar pukul 08.30 WIB.

Mendapat informasi tersebut, kepolisian dari polsek setempat langsung menuju lokasi melakukan olah TKP. Setelah diperiksa, diketahui bahwa mayat tersebut merupakan YM, yang dilaporkan sudah 15 hari menghilang sejak 1 Agustus lalu.

Kapolsek Tebing Tinggi Empat Lawang AKP Fauzi Saleh mengatakan pihaknya telah menangkap pelaku. Untuk menghindari hal-hal yang tak di inginkan, lanjutnya, saat ini pelaku sudah diserahkan ke Mapolres Empat Lawang.

"Iya benar, pelakunya juga sudah kita tangkap. Sekarang (pelaku) sudah diserahkan ke polres untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," jelas Fauzi, Jumat (18/8).

Baca selengkapnya di sini.

Simak juga Video: Polisi Selidiki Temuan Mayat Wanita Penuh Lebam di Magelang

[Gambas:Video 20detik]



(idh/idh)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads