Polisi dan PPSU Bahu Membahu Bersih-bersih di TPU Kemang Timur Jaksel

Polisi dan PPSU Bahu Membahu Bersih-bersih di TPU Kemang Timur Jaksel

Annisa Aulia Rahim - detikNews
Jumat, 14 Jul 2023 23:38 WIB
Polsek Mampang Prapatan dan PPSU gotong royong membersihkan sampah di TPU Kemang Timur III
Foto: Polsek Mampang Prapatan dan PPSU gotong royong membersihkan sampah di TPU Kemang Timur III (Dok. Istimewa)
Jakarta -

Polsek Mampang Prapatan bersama PPSU melaksanakan kerja bakti di TPU Kemang Timur, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan (Jaksel). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77 sebagai wujud Polri cinta lingkungan.

Kerja bakti di TPU Kemang Timur tersebut dipimpin oleh Kapolsek Mampang Prapatan, Kompol Mashuri. Kegiatan itu berlangsung pada hari Kamis (13/7/2023) sore.

Mashuri mengatakan, dalam giat tersebut, pihaknya juga mengajak beberapa unsur masyarakat di sekitar TPU Kemang Timur. Lurah setempat juga hadir dalam kegiatan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita mengajak dari pak lurah, PPSU dan warga sekitar. Karena makam itu kan makam umum, yang tidak ditarik apa-apa (pungutan)," ungkap Mashuri kepada wartawan, Jumat (14/7/2023).

Polsek Mampang Prapatan dan PPSU gotong royong membersihkan sampah di TPU Kemang Timur IIIFoto: Polsek Mampang Prapatan dan PPSU gotong royong membersihkan sampah di TPU Kemang Timur III (Dok. Istimewa)

Banyaknya sampah hingga rumput liar di TPU membuat Polsek Mampang Prapatan bergerak untuk bersih-bersih. Sejumlah masyarakat bersama polisi dan PPSU juga ikut serta membersihkan TPU Kemang Timur.

ADVERTISEMENT

"Jadi memang banyak sampah di situ terus kita bersihin," katanya.

Selain itu, Mashuri menuturkan, giat tersebut dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77. Ia berharap masyarakat dan Polri dapat saling bersinergi dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

"Harapannya Polri semakin dekat dengan masyarakat. Dengan bersih-bersih lingkungan itu, kita semakin mendekatkan diri dalam HUT Bhayangkara ke-77," pungkas Mashuri.

(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads