KPK Telusuri Harta Pegawai Setneg dan Hubla yang Istrinya Viral Pamer Hedon

KPK Telusuri Harta Pegawai Setneg dan Hubla yang Istrinya Viral Pamer Hedon

Yogi Ernes - detikNews
Jumat, 31 Mar 2023 21:43 WIB
Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan
Pahala Nainggolan (Rumondang Naibaho/detikcom)
Jakarta -

KPK menyatakan sedang menelusuri soal harta para pejabat yang keluarganya viral pamer hidup mewah. Deputi Pencegahan KPK Pahala Nainggolan mengatakan pejabat itu terdiri dari pegawai Setneg, Ditjen Hubla Kemenhub, hingga kepala daerah.

"Beberapa dari Kemenkeu, dari kepala daerah, tetapi semua berdasarkan informasi dari masyarakat," kata Pahala Nainggolan di gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (31/3/2023).

"Di samping itu ada kepala daerah, bupati, dan PJ. Lantas beberapa dari masyarakat kita sedang dalami yang Setneg dan Hubla," sambungnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia tak menyebut detail identitas para pejabat tersebut. Pahala mengatakan pihaknya akan melakukan klarifikasi jika diperlukan.

"Minggu depan merespons informasi dari masyarakat yang bertubi-tubi, jadi yang pertama akan dilakukan klarifikasi terhadap beberapa pegawai Ditjen Pajak. Yang angkanya LHKPN-nya selalu sama, itu kan dari masyarakat," katanya.

ADVERTISEMENT

"Lantas yang naiknya tinggi kita konfirmasi ulang bahwa yang naiknya tinggi karena menerima klaim dari asuransi. Jadi kita tidak lanjutkan. Tapi yang punya perusahaan konsultan pajak itu akan kita klarifikasi," sambungnya.

Sebelumnya, aksi istri Kasubag Administrasi Kendaraan Biro Umum Kemensetneg, Esha Rahmansah Abrar, pamer kekayaan atau flexing di media sosial menuai sorotan publik. Esha pun dinonaktifkan dari jabatannya.

Dirangkum detikcom, Senin (20/3), gaya hidup mewah istri dari Esha disorot setelah screenshot foto struk pembelian mobil beredar di media sosial. Dalam foto itu, istri Esha menuliskan rasa syukur bisa membeli mobil yang awalnya tidak direncanakan.

Istri Esha mengaku terpesona oleh mobil berwarna kuning yang dilihatnya di Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Unggahan tersebut kemudian dikomentari sejumlah netizen media sosial. Akun istri Esha belakangan diketahui sudah ditutup saat ini.

Kemensetneg pun angkat bicara mengenai viral unggahan tersebut. Kemensetneg melakukan sejumlah langkah untuk menangani kasus itu.

"Kemensetneg memohon maaf kepada masyarakat atas kegaduhan yang telah menimbulkan ketidaknyamanan di masyarakat," kata Karo Humas Kemensetneg Eddy Cahyono Sugiarto dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Minggu (19/3).

"Esha telah dinonaktifkan sementara dari jabatannya untuk memudahkan melakukan verifikasi terkait kebenaran informasi yang berkembang," ucapnya.

Selain itu, foto-foto pamer gaya hidup mewah istri salah satu pegawai Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub bernama Muhammad Rizky Alamsyah juga beredar di media sosial. Rizky Alamsyah disebut menjabat Pejabat Pembuat Komitmen di Ditjen Hubla.

Dilihat detikcom dalam cuitan viral, beredar foto-foto istri Rizky Alamsyah bergaya saat berpergian ke luar negeri hingga saat menikmati fasilitas business class pesawat. Jubir Kemenhub Adita Irawati memberikan konfirmasi terkait cuitan itu. Dia membenarkan foto-foto itu merupakan istri dari Rizky Alamsyah.

"Terkait dengan unggahan gaya hidup mewah yang disinyalir dilakukan oleh istri pegawai Kemenhub, kami konfirmasi bahwa yang bersangkutan memang istri pegawai Kemenhub. Pegawai tersebut bernama Muhammad Rizky Alamsyah," kata Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati dalam keterangan tertulis, Minggu (26/3).

Simak juga Video 'Setneg Selidiki Kekayaan ASN Esha Rahmansah yang Istrinya Pamer Harta':

[Gambas:Video 20detik]



(ygs/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads