Lalu lintas di Jakarta Outer Ring Road (JORR) macet di sejumlah titik malam ini. Kemacetan mulai terjadi di Ciledug Km 13 menuju Ulujami Km 16, Jakarta Selatan.
"Dari Ciledug ke arah Ulujami saat ini masih ada kepadatan masih kepadatan lalu lintas untuk saat ini," ujar petugas call center PT Jasa Marga saat dihubungi, Kamis (2/3/2023), pukul 19.28 WIB.
Setelah itu, kemacetan terjadi Ulujami arah Veteran. Selanjutnya, lalu lintas kembali macet dari Pondok Pinang hingga Fatmawati.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pondok Pinang ke arah Fatmawati juga diinformasikan masih padat," tutur Dwi.
(lir/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini