Truk Kontainer dan Motor Jatuh dari Flyover di Semarang

Truk Kontainer dan Motor Jatuh dari Flyover di Semarang

Afzal Nur Iman - detikNews
Senin, 27 Feb 2023 13:10 WIB
Truk kontainer kecelakaan dan jatuh dari flyover di Jalan Yos Sudarso, Kota Semarang, Senin (27/2/2023).
Truk kontainer kecelakaan dan jatuh dari flyover di Jalan Yos Sudarso, Kota Semarang, Senin (27/2/2023). (Afzal Nur Iman/detikJateng)
Semarang -

Truk kontainer dan sepeda motor terlibat kecelakaan di flyover Jalan Yos Sudarso, Kota Semarang, Jawa Tengah. Truk dan motor itu pun jatuh dari atas flyover.

Pantauan detikJateng, Senin (27/2/2023), lokasi kecelakaan itu tepatnya berada di flyover dekat dengan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. Hingga pukul 12.20 WIB, sebagian truk kontainer itu masih menyangkut di flyover tersebut.

Saksi mata, Basuki (34), menyebut kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Dia yang saat itu berada di bawah flyover tiba-tiba mendengar suara benturan keras.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dikira ban pecah, aku posisi di situ (bawah flyover)," ujar Basuki saat ditemui di lokasi.

Saat dicek, ternyata ada truk yang nyungsep ke bawah dan sepeda motor yang jatuh dari flyover.

ADVERTISEMENT

Korban pengendara sepeda motor disebut mengalami luka-luka dan dievakuasi menggunakan ambulans.

"Posisinya (jatuh) nggak tahu soalnya di atas, posisi jatuhnya ketibanan (kejatuhan) engsel," ujarnya.

Baca selengkapnya di sini

Lihat juga Video 'Detik-detik Driver Ojol Terpental Ditabrak Mobil di Menteng':

[Gambas:Video 20detik]



(idh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads