Mantan Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siraj menanggapi cendekiawan Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun beberapa waktu lalu mengibaratkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) seperti Firaun. Cak Nun sudah meminta maaf dan mengaku dia kesambet saat mengucapkan hal itu.
Said Aqil membela Jokowi yang tak pantas dimiripkan dengan Firaun. Menurutnya, tidak boleh menyamakan seorang muslim dengan sosok Firaun yang sudah ditulis di Al-Qur'an sebagai orang kafir.
"Dari kacamata seorang santri tidak boleh imam ahlussunah wal jamaah, kita tidak boleh menyamakan orang yang masih mengucapkan syahadat disamakan dengan kafir tidak boleh," kata Said Aqil di Surabaya dilansir detikJateng, Kamis (26/1/2023).
Said Aqil menambahkan, meski seorang muslim itu tidak pernah salat sekalipun, tidak pantas untuk disamakan dengan Firaun.
"Walau itu orang nggak tahu salat, tapi selama masih syahadat, mengucap kalimat tauhid tidak boleh kita samakan dengan kafir. Kalau Firaun itu di Al-Qur'an jelas, resmi orang kafir dan masuk neraka. Ada Firaun, Abu Lahab, Haman, Qorun. Beda dengan misal Josef Stalin, Adolf Hitler di Al-Qur'an nggak ada," tambahnya.
"Kalau Firaun, di Al-Qur'an ada pasti masuk neraka, termasuk Qorun, Abu Lahab ada. Nggak boleh sejeleknya orang, nggak boleh disamakan gitu," sambungnya.
Sebelumnya, dalam video yang diunggah YouTube CakNun.com dilihat detikJateng, Rabu (18/1/2023), Cak Nun heran dia bisa mengucapkan soal Firaun, Qarun, dan Haman. Awalnya Cak Nun membahas soal ruh. Kemudian Cak Nun menyinggung soal ucapannya terkait Firaun itu.
"Saya sendiri yang diberi ujian oleh Allah, jadi ketika sedang indah-indahnya Maiyah, ketika sedang puncak-puncaknya hidayah Allah menabur ke Maiyah, itu saya sendiri yang keblondrok artinya saya dikasih ujian oleh Allah luar biasa," kata Cak Nun dalam video di acara Mocopat Syafaat dan Tawashshulan 17 Januari 2023 di Tamantirto, Kasihan, Bantul, DIY, dikutip detikJateng.
"Meneng-meneng aku ki ngomong hal Firaun (diam-diam saya itu ngomong hal Firaun), coba. Dan itu saya kesambet, yo. Kuwi aku ra duwe rencana moro-moro cangkemku mak pecotot (Itu saya tidak ada rencana tahu-tahu mengucap) Firaun, Haman, Qarun. Itu itu di luar rencana saya dan sama sekali di luar kontrol saya, maka saya tadi saya bikin video sama Sabrang judulnya Mbah Nun Kesambet," lanjutnya.
Baca berita selengkapnya di sini.
Simak Video 'Sebut Jokowi Firaun, Cak Nun Ngaku Kesambet':