Para atlet sepatu roda masih saja terganggu dengan air yang menetes dari langit-langit arena kelas internasional di Jakarta ini. Masalah ini sudah berusia hampir setahun tapi belum juga menemukan solusi mantap.
Arena internasional ini bernama Jakarta International Roller Track Arena (JIRTA). Sabtu (17/12), ada gelaran kompetisi mentereng bertajuk 'Kejuaraan Nasional Sepatu Roda Piala Ibu Negara dan Kejuaraan Sepatu Roda Jakarta Open Tahun 2022'.
![]() |
Beberapa atlet sepatu roda mengeluhkan atap bocor tersebut. Ada atlet bernama Putri yang berharap selama gelaran loba kali ini hujan tidak turun.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Iya masih bocor waktu latihan kalau hujan, tapi selama kompetisi ini nggak hujan, jadi gak bocor," kata salah satu atlet sepatu roda, Putri(12) pada wartawan di JIRTA, Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (17/12).
Dia berharap JIRTA diperbaiki dengan lebih baik, tidak hanya ditambal di titik-titik tertentu saja dan menyisakan titik-titik lainnya. Soalnya, aktivitas dia sebagai atlet menjadi terganggu bila hujan mengguyur. Ada pula Rayhan, atlet 13 tahun ini juga berharap serupa, adanya perbaikan yang memadai terhadap atap itu.
"Harapannya ya tolong diganti atapnya. Masa bocor terus?" imbuhnya.
Pengurus Persatuan Olah Raga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) mengatakan bahwa penambalan atap JIRTA merupakan tanggung jawab dari Pemprov DKI Jakarta.
"Kalau dari sisi sarana dan prasarana JIRTA itu, di bawah Pemprov DKI ya. Dinas pemuda dan olah raga dan Gubernur. Sebenarnya untuk kontrak dari pembangun itu masih ada garansi, tapi saya kurang tahu garansinya berapa tahun sejak dari Asian Games 2018 itu," kata Kabid Humas PERSEROSI, Oky Arman, pada wartawan di JIRTA.
![]() |
Ia pun mengaku bahwa atap yang bocor sudah diperbaiki oleh developer. Namun menurutnya, karena kualitas atap dan cuaca ekstrem menjadi penyebab mengapa atap di JITRA selalu bocor.
Pihaknya saat ini sudah meninjau dan meminta developer yang mengurus gedung JITRA, untuk dimintai pertanggung jawaban. Sebab tidak hanya atap yang bocor, tapi fasilitas lainnya juga banyak yang membutuhkan perbaikan.
Selanjutnya, waduh! Hujan turun:
Simak juga 'Nggak Sembarangan, Ini Syarat Main Sepatu Roda di JIRTA!':
Waduh! Hujan turun
Hari beranjak sore di JIRTA kawasan Sunter ini. Hujan deras mengguyur. Otomatis atap arena ini juga basah kuyup. Tes, tes, tes... Air menetes.
Atap bocor! Ember-ember disiapkan oleh petugas di JIRTA. Pukul 15.21 WIB, panitia sibuk menata tempat penampung tetesan air hujan itu.
Beberapa panitia lainnya juga ikut membantu mengeringkan lintasan sepatu roda menggunakan kain pel. Terlihat juga air menetes di beberapa titik di dalam lintasan sepatu roda.
Beruntung, perlombaan sepatu roda sudah selesai. Sehingga tidak menghambat jalannya pertandingan. Barusan saja selesai digelar Kejuaraan Nasional Sepatu Roda Piala Ibu Negara dan Kejuaraan Sepatu Roda Jakarta Open Tahun 2022.
![]() |
Sejak Februari, detikcom sudah memberitakan masalah ini dengan harapan masalah ini bisa cepat tuntas. Gubernur Jakarta saat itu masih dijabat Anies Baswedan. Kini Anies sudah purnatugas, Jakarta dipimin oleh Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono. Masalah atap bocor di gedung olahraga itu belum selesai juga.
Selanjutnya, kata Dinas Pemuda dan Olahraga:
Kata Dinas Pemuda dan Olahraga
Kata Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta, perbaikan akan dilakukan bila ternyata memang masih ada yang bocor. Dari 2021, penambalan memang sudah dilakukan secara sporadis.
Kepala Seksi Prasarana Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Fikri Hidayat, menjelaskan perbaikan akan dilakukan bila masih ada masalah.
"Kalau yang lalu sudah selesai, kalau masih ada yang bocor maka ditambal lagi," kata Fikri Hidayat, 19 November atau sebulan lalu.
![]() |
Kendala yang dihadapi saat ini adalah faktor musim. Sebagaimana diketahui, Jakarta semakin sering hujan.
"Cuaca hujan terus, sulit menambal kalau permukaan atapnya basah," kata dia.