Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri memakai batik biru saat semeja dengan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) hingga Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla dalam rangkaian makan malam KTT G20 Bali. Istana menjelaskan dress code undangan para pemimpin di acara tersebut.
"Yang ditulis dress code-nya: tenun ikat/batik lengan panjang," kata Deputi Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin kepada wartawan, Rabu (16/11/2022).
Dalam foto yang diterima detikcom, Selasa (15/11), Megawati dan SBY duduk dalam satu meja bundar yang sama. Megawati dan SBY mengenakan batik berwarna biru.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Megawati duduk di samping Hamzah Haz, yang mengenakan batik berwarna merah. Sementara itu, SBY berada di posisi seberang kursi Megawati. SBY dan Megawati tersenyum ketika diabadikan dalam foto.
Di meja tersebut, ada juga Ketua DPR RI Puan Maharani, yang mengenakan batik berwarna hitam, dan Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, yang memakai batik berwarna merah. Hadir juga Jusuf Kalla dan istri di meja tersebut. JK, yang duduk di sebelah SBY, menggunakan batik berwarna merah.
Warna-warni batik yang dikenakan oleh Megawati dan SBY saat semeja menarik perhatian. Elite PDIP Junimart Girsang berbicara mengenai nilai-nilai Pancasila yang tecermin dalam momen itu.
"Ini adalah pencerminan dari nilai-nilai Pancasila dan Ibu Mega mencontohkan, mengajarkan kita untuk secara aktif, konsisten membumikan Pancasila di bumi Indonesia," kata Junimart saat dihubungi, Rabu (16/11).
Wakil Ketua Komisi II DPR ini lalu menjelaskan nilai Pancasila yang dimaksud. Menurutnya, Megawati memang menunjukkan nilai solidaritas dan perdamaian.
"Sebagai tokoh, figur pemimpin menjunjung tinggi solidaritas dan perdamaian untuk Indonesia maju sesuai cita-cita Bung Karno," ucapnya.
Junimart lalu merespons terkait batik yang dikenakan Megawati, JK, dan SBY. Dalam pertemuan KTT G20 Bali itu, Megawati mengenakan batik biru, SBY batik biru muda, sedangkan Jusuf Kalla (JK) batik warna merah.
"Yang pasti merah itu warna perjuangan tanpa henti untuk Indonesia Raya," ujar Junimart ketika ditanya soal Megawati pakai batik biru sedangkan JK batik merah.
Junimart menyebut warna kesukaan Megawati bukanlah biru. Menurutnya, Megawati lebih suka warna putih, seperti putih bunga anggrek.
"Ibu suka anggrek hidup berwarna putih. Dan menanam untuk penghijauan," tuturnya.
Simak Video: Gerindra soal Megawati-SBY Duduk Semeja: Suasana Sejuk Jelang Pemilu