Polisi masih mencoba memediasi perempuan berinisial W dengan Dewi Perssik terkait kasus dugaan pencemaran nama baik. Namun, Dewi Perssik berhalangan hadir dalam mediasi yang diagendakan hari ini.
"Teman-teman ternyata hari ini Mbak Dewi selaku dari pelapor ternyata masih ada kesibukan yang nggak bisa ditinggalkan, jadi akhirnya kami juga sudah berkomunikasi dengan kuasa hukum dari saudari pelapor, nanti kita akan jadwalkan lagi mediasi berikutnya," kata pengacara W, Stervins, kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (11/11/2022).
Stervins mengatakan pihaknya tak kecewa karena Dewi Perssik tidak bisa menghadiri mediasi hari ini. Dia menuturkan mediasi lanjutan akan diagendakan kembali.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nggak (kecewa) kok, kita kan masih komunikasi baik juga sama kuasa hukum dari saudari pelapor. Komunikasi kami juga masih baik, nanti kita agendakan lagi untuk berikutnya," ujarnya.
Dia mengatakan pihaknya masih terus mengupayakan mediasi dalam kasus tersebut. Stervins mengklaim komunikasi dirinya dengan pengacara Dewi Perssik, Sandy Arifin, masih berjalan baik.
"Sementara paling itu dulu, kami pun juga masih berkomunikasi baik sama kuasa hukum sama Bang Sandy, nanti semoga hasilnya bisa baiklah untuk kita semua," ucapnya.
"Yang pasti kita mediasilah kita pasti upayakan mediasi, kita juga dibantu dari pihak kepolisian, semoga nanti hasilnya bisa baik untuk kita semua," lanjutnya.
Dia mengatakan pihaknya memaklumi alasan Dewi Perssik tak menghadiri mediasi tersebut. Dewi tak hadir lantaran adanya kesibukan yang tidak bisa ditinggalkan.
"Masih ada kesibukan, saudara pelapor masih ada kesibukan dan memang tidak bisa ditinggalkan," sambungnya.
Sementara itu, W kembali menyampaikan permintaan maaf atas perbuatannya tersebut. Suami W pun berharap Dewi Perssik mau membuka pintu damai.
"Minta maaf aja," kata W.
"Masih tetap minta maaf. Tentunya (berharap) damai," ujar suami W.
Terlapor Dewi Perssik Minta Maaf
Sebelumnya, W mengungkapkan permintaan maaf dalam bahasa Jawa di hadapan awak media. Dia pun tampak sambil meneteskan air mata.
"Aku teko Malang rene nyoto-nyoto jaluk sepuro neng Dewi Perssik, jaluk sepurane sing akeh, atas kelancangan omongan sing tak sopan iki. Aku jaluk sepuro sing akeh, terus neng ibuk e Dewi Perssik aku yo jaluk sepuro sing okeh, aku nggak benci sampean, aku seneng neng sampean, aku sayang neng sampean bu, aku jaluk tulung ya bu ya jaluk tulung bu sepuro," tutur W.
Suami W kemudian menerjemahkan permintaan maaf yang diutarakan oleh istrinya tersebut. Dia pun turut menyampaikan permintaan maaf atas perbuatan sang istri yang diduga telah membuat konten menghina Dewi Perssik.
"Tolong ampuni saya, maafkan saya atas segala kesalahan saya, kekurangan, ajaran saya di social media. Dan saya sebagai suami juga minta maaf yang sebesar-besarnya atas kelalaian saya dalam membimbing istri saya, dan saya juga minta maaf kepada mbak Dewi, keluarga, dan seluruh masyarakat Jember," ujar suami W.
"Saya berjanji akan membimbing istri saya agar serius lagi agar tidak terulang kesalahan yang sama lagi," sambungnya.
Simak juga 'Fans Leslar yang Diduga Hina Dewi Perssik Tak Ditahan':