Golkar Musi Rawas Serahkan Kasus Anggota DPRD Ditangkap Pesta Sabu ke Polisi

Golkar Musi Rawas Serahkan Kasus Anggota DPRD Ditangkap Pesta Sabu ke Polisi

Prima Syahbana - detikNews
Selasa, 08 Nov 2022 12:48 WIB
Ilustrasi Bendera Golkar/Antarafoto
Ilustrasi Bendera Golkar. (Antarafoto)
Jakarta -

Partai Golkar buka suara terkait anggota DPRD Musi Rawas, Fuad, yang ditangkap sedang berpesta sabu di Lubuklinggau, Sumatera Selatan (Sumsel). Golkar membenarkan Fuad adalah kader mereka.

"Iya benar anggota kita. Iya, dia yang di-PAW beberapa waktu lalu, tapi saya lupa kapan," ungkap Ketua DPD Golkar Musi Rawas Firdaus Cik Olah seperti dilansir detikSumut, Selasa (8/11/2022).

Firdaus menyebut Fuad baru saja duduk di kursi Dewan setelah menggantikan salah satu kader Golkar di DPRD Musi Rawas. Namun, Firdaus enggan merinci lebih jauh soal masalah itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya belum bisa banyak bicara. Takut salah," kata Firdaus, yang juga Wakil Ketua DPRD Musi Rawas.

Golkar Musi Rawas masih menunggu keterangan resmi dari kepolisian. Golkar menyerahkan proses hukum sepenuhnya terkait kasus yang menjerat Fuad itu ke polisi.

ADVERTISEMENT

"Saya masih menunggu keterangan resmi dari polisi, jadi saya belum berani ngomong banyak," jelasnya.

Baca selengkapnya di sini.

(rfs/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads