Pimpinan Pusat Hima Persis (Persatuan Islam) mengapresiasi Kapolri Jenderal Sigit Prabowo menindak tegas kasus narkoba dan judi online. Hima Persis menilai ini bukti bahwa polisi pengayom masyarakat.
"Komitmen ini kita apresiasi. Kepolisian harus benar-benar menjadi pengayom masyarakat," kata Ketua Umum PP Hima Persis, Ilham Nurhidyatullah, kepada wartawan, Sabtu (15/10/2022).
Menurutnya, polisi masih menjadi harapan masyarakat dalam menegakkan aturan hukum. Keseriusan kepolisian ditunjukkan dalam pemberantasan narkoba, judi online dan berbagai kasus lainnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sebagai penegak hukum, kepolisian menjadi harapan besar masyarakat. Judi online, narkoba dan kejahatan lainnya senantiasa diikhtiarkan pemberantasannya." ujar Ilham.
Terkait penangkapan DPO judi online hari ini, Ilham juga mengapresiasi Polri. Ilham menilai peran pemulangan DPO judi online adalah bukti kerja Polri terstruktur.
"Kerja-kerja konkret dari komitmen polri yang presisi. Kerja-kerja baik Polri harus terstruktur sampai dengan level yang paling bawah," katanya.
Polri sebelumnya menangkap bandar judi online kelas atas Apin BK dan dibawa kembali ke Indonesia. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan tiga DPO terkait judi online juga akan dibawa ke Tanah Air dari Kamboja.
"Kemudian juga saya informasikan kepada teman-teman juga, bahwa besok pagi juga akan ada 3 DPO kita yang kita bawa dari Kamboja," kata Kapolri di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Jumat (14/10).
Pengembangan kasus judi online ini, kata Kapolri, menjadi komitmen Polri. Sebagaimana perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memberantas judi online.
"Tentunya ini menjadi komitmen kita untuk betul-betul melakukan tindakan terhadap judi online sesuai instruksi dan perintah arahan presiden," ujar Sigit.
(zap/hri)