Pembunuhan Sadis Sekeluarga di Lampung Berlangsung Selama 1 Jam

Tommy Saputra - detikNews
Minggu, 09 Okt 2022 13:04 WIB
Reka adegan pembunuhan sadis sekeluarga di Lampung berlangsung selama 1 jam. (Foto: Humas Polres Way Kanan)
Lampung -

Fakta baru terungkap dalam rekonstruksi kasus pembunuhan sadis di Way Kanan, Lampung, yang dilakukan tersangka Erwinudin terhadap empat anggota keluarganya. Pelaku membantai hingga membuang jenazah para korban ke dalam septic tank dalam waktu satu jam.

Dilansir dari detikSumut, Minggu (9/10/2022), rekonstruksi ini berlangsung secara terbuka dan disaksikan banyak masyarakat setempat yang ingin mengetahui kronologi peristiwa tersebut. Polres Way Kanan menggelar Rekonstruksi peristiwa mengerikan dengan tersangka Erwinudin dan tersangka Dicky Wahyu Saputra.

Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna menerangkan pembunuhan ini dimulai atas cekcok tersangka dengan kakak kandungnya atas nama Wawan terkait hutang piutang dan warisan. Erwinudin kemudian membantai satu per satu keluarganya.

"Pembunuhan berlangsung selama 1 jam, korban pertama kakak kandungnya Wawan dipukul 2 kali di bagian kepala, kemudian disusul anggota keluarga lainnya, yakni ayah kandungnya, Zainudin; ibu tirinya, Siti Romlah; dan terakhir keponakannya, Zahra, yang merupakan anak Wawan," kata Teddy, Jumat (7/10/2022).

Usai membunuh semua keluarganya, pelaku sempat beristirahat sebentar dengan menghabiskan dua batang rokok sebelum memasukkan semua korban ke dalam septic tank di belakang rumah. Atas perbuatannya, Erwin dijerat dengan pasal 338 KUHP juncto Pasal 340 KUHPidana.

"Pelaku sempat mengisap rokok dua batang duduk di dekat septic tank sebelum memasukkan semua jasad ke dalam septic tank tersebut," terang Kapolres Way Kanan.

Baca selengkapnya di sini.

Simak Video 'Penyesalan Kedua Pelaku Pembunuhan 1 Keluarga di Septic Tank':






(mae/imk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork