Seorang pria di Tangerang Selatan diduga melakukan pencabulan kepada anak tirinya. Ironisnya, perbuatan bejat pelaku ini dilakukan di samping istri yang juga ibu korban yang sedang tidur.
Kasus pencabulan ayah tiri kepada anaknya itu telah dilaporkan ke polisi. Polisi kini tengah mencari pelaku.
Foto Diduga Pelaku Viral di Medsos
Pencabulan ayah tiri kepada anaknya ini viral setelah ibunya menggungah cerita di media sosial. Foto-foto diduga pelaku turut diunggah ke media sosial.
Dinarasikan, pria tersebut melakukan pencabulan terhadap anak tirinya berkali-kali. Pelaku mencabuli anak tiri dengan ancaman akan membunuh istri yang juga ibu kandung korban.
Polisi Buru Pelaku
Kanit PPA Polres Tangerang Selatan Iptu Siswanto mengatakan pihaknya telah menerima laporan dari ibu korban. Saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan untuk mengejar pelaku.
"Baru mau naik sidik. Betul (pelaku dalam pengejaran)," ujar Siswanto saat dihubungi, Rabu (7/9/2022).
Siswanto pun membenarkan bahwa pelaku adalah bapak tiri dari korban. Siswanto mengatakan pelaku mencabuli korban saat masih duduk di kelas IV sekolah dasar (SD).
Baca selengkapnya di halaman selanjutnya.
(mea/mea)