Akhirnya, Pembangunan Tembok Antilongsor Jl Raya Cilebut Bogor Rampung

detikcom Do Your Magic

Akhirnya, Pembangunan Tembok Antilongsor Jl Raya Cilebut Bogor Rampung

M Sholihin - detikNews
Jumat, 26 Agu 2022 16:01 WIB
Tembok penahan tanah (TPT) atau tembok anti longsor di Jl Raya Cilebut Kota Bogor selesai.
Tembok antilongsor di Jl Raya Cilebut rampung (Sholihin/detikcom)
Jakarta -

Tembok penahan tanah (TPT) atau tembok antilongsor di Jl Raya Cilebut, Kota Bogor, rampung. Tebing setinggi kurang lebih 10 meter selesai dibangun setelah sempat ada insiden ambruk.

"Penyedia jasa CV Anugerah Angkasa Mandiri telah selesai melaksanakan pekerjaan pembangunan TPT Cilebut sesuai kontrak," kata Pengelola SDA Ahli Muda dari UPTD PSDA Wilayah Sungai Ciliwung-Cisadane Jawa Barat Yulianti Juhendah, Jumat (26/8/2022).

"Jadi fix 100 persen selesai (pembangunan TPT) dan memasuki masa pemeliharaan selama 360 hari kalender," tambahnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan di lokasi, bentuk fisik tembok antilongsor kini tampak sudah terbangun secara utuh. Sisi kanan dan kiri tembok antilongsor itu dibangun saluran agar limpasan air dari jalan raya ketika hujan mengalir langsung ke Sungai Cikapakancilan. Di atas tebing antilongsor, juga dicor dengan ketinggiannya rata dengan Jalan Raya Cilebut.

Tembok penahan tanah (TPT) atau tembok anti longsor di Jl Raya Cilebut Kota Bogor selesai.Tembok penahan tanah (TPT) atau tembok anti longsor di Jl Raya Cilebut Kota Bogor selesai. (Sholihin/detikcom)

Pembangunan TPT Jalan Raya Cilebut sangat ditunggu-tunggu warga. Pembangunan tembok antilongsor ini ditunggu karena tebing dianggap rawan longsor dan membahayakan pengendara dan warga sekitar.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah ya, sekarang sudah beres pembangunannya. Ya, baguslah ini, jadi lebih aman. Tapi kan memang seharusnya gini kan, dibangun tembok di tebingnya. Ini kan buat nahan air ya, supaya nggak longsor," kata Nindia, pengendara motor yang setiap sering melintas di Jalan Raya Cilebut, saat ditemui.

Nindia berharap pembangunan TPT dapat dilakukan di sepanjang Jalan Raya Cilebut yang masuk titik rawan longsor.

Tembok penahan tanah (TPT) atau tembok anti longsor di Jl Raya Cilebut Kota Bogor selesai.Tembok penahan tanah (TPT) atau tembok anti longsor di Jl Raya Cilebut Kota Bogor selesai. (Sholihin/detikcom)

"Ya kalau bisa sih semuanya, semua tebing dibangun kaya gini (TPT). Di jalur ini (Jalan Raya Cilebut) kayaknya nggak cuma ini yang tebingnya rawan longsor, karena saya sering lewat sini. Memang bahaya juga," sebut wanita yang mengaku mahasiswi salah satu perguruan tinggi swasta di Bogor ini.

Proses pembangunan TPT Jalan Raya Cilebut Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, dilakukan sejak awal April lalu. Pembangunan TPT sempat ambrol ketika progres pembangunan sudah mencapai 90 persen pada pertengahan Juni.

Pembangunan tembok antilongsor kemudian dilanjutkan kembali meski batas waktu kontrak telah berakhir. Pembangunan dilanjutkan dengan kesepakatan kontraktor pelaksana proyek membayar denda Rp 500 setiap hari ke pihak SDA Jawa Barat.

(aik/aik)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads