Pengacara Berharap Laporan Istri Sambo Diusut Cepat dan Transparan

Pengacara Berharap Laporan Istri Sambo Diusut Cepat dan Transparan

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Kamis, 04 Agu 2022 14:52 WIB
Konferensi pers pengacara istri Irjen Ferdy Sambo. (Rizky/detikcom)
Konferensi pers pengacara istri Irjen Ferdy Sambo. (Rizky/detikcom)
Jakarta -

Pengacara PC, Sarmauli Simangungsong, mengatakan laporan terkait kasus dugaan kekerasan seksual oleh Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J terhadap istri Irjen Ferdy Sambo berinisial P telah naik ke tingkat penyidikan. Ia berharap laporan istri Ferdy Sambo itu ditangani dengan cepat.

"Selaku penasihat hukum Ibu PC, kami memiliki harapan yang besar agar proses tindak lanjut LP tersebut dapat berjalan cepat, adil, dan transparan," kata Sarmauli dalam konferensi pers, Kamis (4/8/2022).

Sarmauli mengatakan kliennya telah menerima Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan (SP2HP) ke-2 pada 22 Juli 2022 dan ke-3 pada 25 Juli 2022.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Surat SP2HP itu menyatakan penyidik telah melakukan penyidikan terhadap saksi-saksi dan telah mengirimkan surat ke berbagai instansi, yaitu LPSK, P2TP2A, Ketua Ikatan Psikologis Klinis Indonesia, Ketua Asosiasi Psikologi Forensik Indonesia (Apsifor), Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, serta RS Bhayangkara TK I Pusdokkes Polri, dan akan melakukan pemeriksaan terhadap ahli psikologi dan ahli pidana kekerasan seksual.

Sarmauli menyebutkan kliennya, istri Sambo, mendukung proses hukum yang berjalan. Ia mengatakan kliennya telah diperiksa kepolisian selama 3 kali.

ADVERTISEMENT

"Ibu PC telah memberikan keterangan pada tanggal 9, tanggal 11, dan 21 Juli 2022," ujarnya.

"Dalam UU TPKS, keterangan saksi atau korban ditambah satu alat bukti lainnya sudah cukup untuk menetapkan status terlapor menjadi Tersangka," tuturnya.

Sebelumnya, kasus dugaan pelecehan seksual oleh Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J terhadap istri Irjen Ferdy Sambo kini telah ditangani Bareskrim Polri. Pengacara istri Sambo berkirim surat ke Bareskrim untuk menindaklanjuti laporan yang awalnya dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan.

"Hari ini kami mengirimkan surat ke Pak Dirtipidum terkait laporan klien kami untuk ditindaklanjuti karena berdasarkan informasi yang kami terima, Dirtipidum sudah menangani laporan terkait pencabulan maupun ancaman dari klien kami. Jadi kami minta itu bisa ditindaklanjuti segera," kata pengacara istri Sambo, Arman Hanis, di gedung Bareskrim Polri, Selasa (2/8).

Simak Video 'Ferdy Sambo Mohon Doa agar Istrinya Segera Pulih dari Trauma':

[Gambas:Video 20detik]

(yld/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads