Kotak Hitam Pesawat Golden Eagle yang Jatuh di Blora Ditemukan

Kotak Hitam Pesawat Golden Eagle yang Jatuh di Blora Ditemukan

Indra Komara - detikNews
Selasa, 19 Jul 2022 16:56 WIB
Jakarta -

Hasil operasi pencarian puing-puing pesawat tempur T-510i Golden Eagle menemukan sejumlah bagian penting dari badan pesawat. Kotak hitam pesawat yang jatuh di Blora, Jawa Tengah, juga telah ditemukan.

"VADR (voice and data recorder)-nya sudah ditemukan," ujar Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah kepada detikcom, Selasa (19/7/2022).

Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati sebelumnya menyampaikan dua perangkat penting bagian dari pesawat tempur tersebut juga telah ditemukan. Belum terkonfirmasi secara teknis mengenai nama dan fungsi alat tersebut. Namun kuat diduga adalah kotak FDR (flight data recorder) atau kemungkinan lain adalah transponder dari pesawat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB dan langsung dibawa ke Madiun bersama penemuan bagian tubuh jenazah pilot," ucap Tri Yuli seperti dikutip detikJateng.

Tri Yuli juga menjelaskan jenazah pilot Lettu Pnb Allan Syafitra, yang menjadi korban gugur dalam kejadian tersebut, sudah ditemukan. Selain itu, sejumlah perangkat vital dari puing pesawat nahas tersebut telah ditemukan.

ADVERTISEMENT

Operasi pencarian juga tidak hanya dilakukan di bukit tempat jatuhnya pesawat pada Senin (18/7) malam, namun tim gabungan juga telah memperluas lokasi penyisiran hingga ke bukit-bukit lain di sekitarnya.

"Penyusuran diperlebar dan dibantu warga Desa Nginggil dengan hasil penemuan puing pesawat dan mesin pesawat. Bahkan ditemukan bagian punggung pilot," jelas Tri Yuli Setyowati, di lokasi kejadian, seperti dilansir dari detikJateng, Selasa (19/7/2022).

(idn/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads