Polisi Periksa Manajemen Bar di Kebayoran Lama soal Promo 'Threesome'

Polisi Periksa Manajemen Bar di Kebayoran Lama soal Promo 'Threesome'

Mei Amelia R - detikNews
Rabu, 29 Jun 2022 10:18 WIB
Young girl using smart phone,Social media concept.
Ilustrasi penggunaan media sosial (Foto: Thinkstock)
Jakarta -

Polisi turun tangan menyelidiki viral promo 'threesome' di sebuah bar di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Pemilik hingga manajer bar tersebut dimintai keterangan.

"Sudah dilakukan pemeriksaan terhadap manajer serta pemilik kafe tersebut kemarin," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan saat dihubungi detikcom, Rabu (29/6/2022).

Dalam pemeriksaan tersebut, pemilik dan manajer membenarkan bahwa promo tersebut diunggah ke akun Instagram @mr.braid666 pada 10 Juni 2022. Pihak bar juga menjelaskan maksud tulisan 'threesome' pada promonya itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Terkait postingan/unggahan Instagram @mr.braid666 bertuliskan 'PROMO 3 SOME , 2X GOLD 550.000 DURASI MAKSIMAL 70 MENIT , 1X GOLD 450.000 DURASI MAKSIMAL 55 MENIT, HANYA DI MR. BRAID' adalah benar, diunggah di story akun Instagram @mr.braid666 tanggal 10 Juni 2022," jelas Zulpan.

ADVERTISEMENT

Promo 'Threesome' Viral di Medsos


Sebelumnya diberitakan, promosi bertulisan 'threesome' sebuah bar di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Promosi tersebut diposting melalui Insta Story diduga bar di Jl Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jaksel.

"Promo 3some. 2x Gold 550.000 Durasi Maksimal 70 Menit. 1x Gold 450.000 Durasi Maksimal 55 Menit. Hanya di M****d," demikian tulisan dalam promosi yang ditawarkan.

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan pihaknya akan mendalami terlebih dahulu. Polisi akan mendalami apakah ada unsur pidana terkait promo threesome tersebut.

"Kita dalami dulu, apakah ada unsur pidananya," kata Budhi kepada wartawan, Selasa (28/6).

Simak juga 'Penjelasan Satpol PP DKI soal Penyegelan 12 Outlet Holywings':

[Gambas:Video 20detik]



(mei/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads