Pengoperasian Stasiun Matraman Ditunda, Masih Ada Penumpang Kecele

Dwi Rahmawati - detikNews
Kamis, 16 Jun 2022 10:48 WIB
Penumpang mendatangi Stasiun Matraman (Dwi Rahmawati/detikcom)
Jakarta -

Stasiun Matraman di Kampung Melayu, Jatinegara, belum beroperasi hari ini lantaran masih dalam proses persiapan. Dijadwalkan uji coba penumpang naik dan turun akan dilakukan pada esok hari Jumat (17/6/2022).

Salah satu calon penumpang dari Kampung Pulo, Yosi (42), mengaku tak tahu stasiun tersebut belum beroperasi. Saat datang sekitar pukul 09.25 WIB, Yosi sempat bertanya kepada penjaga keamanan di lokasi.

"Baca beritanya (di media online), ternyata belum. (Stasiun Matraman) lebih dekat kan, lumayan menghemat dua stasiun saja," papar Yosi saat ditemui di lokasi, Kamis (16/6/2022).

Yosi berencana ke Stasiun Sudirman. Ia mengaku lebih efektif jika Stasiun Matraman sudah bisa digunakan. Terlihat, ia bergegas meninggalkan Stasiun dengan ojek online.

"Kalau lewat Manggarai kan lebih susah kendaraannya, kalau lewat sini cepat sekali jalan. Saya pikir efisien, kan," sambungnya.

Untuk diketahui, Stasiun Matraman di Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, belum beroperasi hari ini. Sejumlah area di Stasiun Matraman masih dalam penyelesaian pengerjaan.

Pantauan detikcom di lokasi, Kamis (16/6/2022), akses masuk untuk penumpang masih ditutup. Terlihat petugas keamanan menjaga pintu tersebut sambil memantau kondisi.

Di bagian samping kanan pintu gerbang masih terlihat pekerja proyek yang menambal bagian jalanan. Ada juga petugas yang membersihkan kantor utama Stasiun Matraman. Sejumlah area yang masih dalam pengerjaan antara lain pemasangan pagar pembatas hingga area untuk disabilitas.

Sementara itu, VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengatakan uji coba operasional akan dimulai Jumat, 17 Juni 2022 besok.

"KAI Commuter bersama DJKA dan PT KAI Daop 1 Jakarta akan melakukan uji coba operasional pelayanan naik dan turun pengguna KRL di Stasiun Shelter Matraman mulai Jumat 17 Juni 2022," kata Anne Purba dalam keterangan yang diterima detikcom, Kamis (16/6/2022).

Nantinya, Stasiun Shelter Matraman diprediksi akan melayani rata-rata pengguna sebanyak 2.203 orang per hari. Dengan prediksi jumlah pengguna yang naik 1.100 orang, sedangkan pengguna yang turun sebanyak 1.103 orang.

"Diharapkan dapat melayani pengguna KRL yang berada di sekitar wilayah jalan Matraman dan wilayah Kampung Melayu," papar Anne.

"Letak stasiun shelter ini sangat strategis sisi timur stasiun shelter langsung terhubung dengan Jalan Raya Matraman, Jakarta Timur, dan terintegrasi dengan halte bus TransJakarta koridor V sehingga akan memudahkan pengguna KRL untuk melanjutkan perjalanannya menggunakan moda transportasi lain," ungkapnya.

Stasiun Matraman disebut hanya melayani operasional naik dan turun pengguna KRL. Bukan sebagai stasiun pengaturan perjalanan kereta api seperti Stasiun Jatinegara atau pun Stasiun Manggarai.

Sebelumnya, Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Wilayah Jakarta-Banten DJKA Kemenhub Rode Paulus menerangkan bahwa berbagai persiapan teknis sudah dilakukan. Kelengkapan fasilitas pelayanan dan keamanan juga sudah siap dipergunakan untuk mendukung kemudahan dan kenyamanan pengguna KRL di Stasiun Matraman tersebut.

"Mulai Kamis ini, kami akan mengoperasikan Stasiun Matraman, selama satu minggu ke depan kami lakukan uji coba operasional naik-turun penumpang dari dan ke Stasiun Matraman," ungkap Rode dalam keterangannya, Rabu (15/6/2022).

Simak juga 'PT KCI Klaim Stasiun Bogor Lebih Terurai dengan Rute KRL Baru':






(yld/yld)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork