Isu Nama Besar Terguling dari Kabinet, PPP Singgung Partai 'Talk too Much'

Isu Nama Besar Terguling dari Kabinet, PPP Singgung Partai 'Talk too Much'

Lisye Sri Rahayu - detikNews
Selasa, 14 Jun 2022 08:52 WIB
Arsul Sani
Arsul Sani (Ari Saputra/detikcom)
Jakarta -

Elite Partai Amanat Nasional (PAN) Dradjad Wibobo mengungkap ada spekulasi bahwa ada nama besar akan terguling dari Kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) meminta parpol anggota koalisi pemerintah tak membuat spekulasi soal reshuffle.

"PPP tetap berpandangan sebaiknya soal reshuffle kabinet kita serahkan saja kepada presiden karena beliau yang punya hak prerogatif dan kewenangan. Tidak usah diramal-ramal, dispekulasikan, apalagi kalo yang meramal atau berspekulasi adalah orang yang partainya baru mau masuk koalisi pemerintahan," kata Waketum PPP Arsul Sani kepada wartawan, Senin (13/6/2022).

Arsul mewanti-wanti spekulasi itu menimbulkan suasana gaduh di dalam koalisi. Dia lalu menyinggung anggota koalisi yang banyak bicara alias talk too much.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nanti belum apa-apa sudah menimbulkan suasana tidak kondusif di kabinet itu sendiri karena ada partai yang 'talk too much' soal reshuffle," tutur dia.

Wakil Ketua MPR itu mengatakan, jika PAN ingin mendapatkan kursi menteri di Kabinet Jokowi, maka perbanyaklah berdoa. Arsul meminta agar tak perlu lagi meramal-ramal soal reshuffle kabinet di hadapan publik.

ADVERTISEMENT

"Kalaupun partainya berharap dapat kursi kabinet ya banyak berdoa saja kepada Tuhan agar dikabulkan hajatnya, tapi tidak perlu meramal atau berspekulasi di media," sebut dia.

Dia menegaskan selama ini anggota koalisi selalu hati-hati berbicara soal reshuffle kabinet. Arsul kemudian meminta agar partai yang baru masuk koalisi untuk menyesuaikan diri.

"Selama ini partai-partai yang sudah lama ada di koalisi itu cenderung hati-hati kalau bicara reshuffle, tidak malah mengumbar atau kelewat semangat di ruang publik. Ini bagian dari bentuk penghormatan terhadap hak prerogatif presiden," tutur Arsul.

"Ini kultur yang dibangun selama ini di antara partai-partai yang sudah ada di dalam koalisi. Jadi mestinya yang baru mau masuk ya menyesuaikanlah kulturnya," imbuhnya.

Baca berita lengkap pada halaman berikut.

Simak Video 'Desas-desus Isu Reshuffle: PAN Dapat Kursi Menteri-Nama Besar Terguling':

[Gambas:Video 20detik]



Spekulasi Nama Besar Terguling dari Kabinet

Ketua Dewan Pakar PAN Dradjad Wibowo berbicara ada nama besar yang akan terguling dari kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. Dia tidak menyebut siapa nama besar yang dimaksud. Namun, spekulasinya pemberhentian nama besar itu bakal berimbas pada situasi politik nasional.

"Spekulasi sekarang ini bahkan menyebut akan ada nama besar yang diberhentikan dari kabinet, yang mungkin akan memicu efek domino politik nasional," kata Dradjad kepada wartawan, Senin (13/6/2022).

Dradjad menyebut selalu diberi tahu oleh sumber kunci di Istana terkait reshuffle. Namun kali ini dia mengaku belum diberi informasi tersebut.

"Jika akan terjadi sesuatu yang signifikan, saya biasanya diberi tahu langsung oleh sahabat saya, salah satu tokoh kunci di dalam tim internal Pak Jokowi. Per hari ini sahabat tersebut belum memberi info terkait reshuffle," ujarnya.

Halaman 3 dari 2
(lir/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads