Viral Siswi SMA di Bogor Dijambret Pria Bermotor, Korban Sempat Terseret

Viral Siswi SMA di Bogor Dijambret Pria Bermotor, Korban Sempat Terseret

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Rabu, 11 Mei 2022 14:20 WIB
Perempuan di rebut hpnya open pengendara motor
Ilustrasi penjambretan. (Edi Wahyono/detikcom)
Bogor -

Video penjambretan di Desa Pasir Eurih, Tamansari, Kabupaten Bogor, viral di media sosial (medsos). Siswi SMA menjadi korbannya.

Dalam video yang dilihat detikcom, Rabu (11/5/2022), pelaku sempat berinteraksi dengan korban. Tak lama kemudian, korban terlihat mengambil paksa barang milik siswi SMA tersebut.

Korban sempat mempertahankan barangnya. Karena korban tak kuasa menahan laju pelaku, korban sempat terseret hingga tersungkur ke tanah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolsek Tamansari Iptu Agus membenarkan peristiwa itu. Diketahui penjambretan terjadi pada Selasa (10/5) sekitar pukul 06.15 WIB.

"Saat korban mau berangkat sekolah," kata Iptu Agus saat dimintai konfirmasi, Rabu (11/5/2022).

ADVERTISEMENT

Polsek Tamansari, yang mendapat informasi adanya penjambretan tersebut, segera menuju tempat kejadian perkara (TKP). Barang yang digasak adalah satu unit ponsel milik korban.

Modus operandi yang digunakan pelaku adalah dengan berpura-pura menanyakan alamat kepada korban.

"Pura-pura menanyakan alamat ke korban. Terus untuk masalah ini kita sudah koordinasi dengan polres juga," jelasnya.

(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads