Fakarich Guru Trading Indra Kenz Direkrut Brian Edgar Jadi Afiliator Binomo

Fakarich Guru Trading Indra Kenz Direkrut Brian Edgar Jadi Afiliator Binomo

Azhar Bagas Ramadhan - detikNews
Selasa, 05 Apr 2022 10:57 WIB
Fakarich
Foto Fakarich: Instagram @fakarlch
Jakarta -

Fakar Suhartami Pratama alias Fakarich ditetapkan sebagai tersangka kasus Binomo dan sudah ditahan polisi. Ternyata, Fakarich direkrut oleh manajer Binomo, Brian Edgar Nababan, yang juga ditetapkan tersangka sebelumnya.

"Iya (Fakarich direkrut Brian Edgar) sesuai dengan keterangan Brian," kata Dirtipideksus Bareskrim Brigjen Whisnu Hermawan saat dimintai konfirmasi, Selasa (5/4/2022).

Whisnu mengatakan Brian menawarkan Fakarich sebagai afiliator di Binomo. Fakarich juga memiliki link referal sebagai afiliator Binomo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Fakar Suhartami Pratama sebagai afiliator Binomo yang sebelumya ditawarkan menjadi afiliator oleh tersangka Brian Edgar Nababan," jelasnya.

Whisnu mengatakan pihaknya butuh waktu yang tak sebentar untuk menetapkan Fakarich sebagai tersangka. Pasalnya hal itu diperlukan kecukupan dua alat bukti serta menyesuaikan keterangan saksi-saksi.

ADVERTISEMENT

"Jadi mengapa cukup lama meningkatkan menjadi tersangka, karena penyidik harus hati-hati dalam menetapkan tersangka, harus terpenuhi minimal 2 alat bukti dan ada kesesuaian antara keterangan para saksi dan didukung adanya beberapa petunjuk," katanya.

Sebelumnya, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan Fakarich tengah diperiksa. Fakarich dicecar soal aliran dana ke Indra Kenz.

"Dan saat ini proses (pemeriksaan) masih berlanjut. Yang bersangkutan diperiksa terkait hubungan yang bersangkutan Dengan tersangka IK. Hubungannya terkait aliran dana yang mengalir dari F ke IK," ujar Ramadhan, Senin (4/4).

Sebelumnya Fakarich tersangka, Bareskrim Polri menetapkan Brian Edgar Nababan sebagai tersangka baru dalam kasus Binomo menyusul Indra Kenz. Brian Egdar Nababan ditahan Bareskrim Polri selama 20 hari.

Belakangan terungkap, Brian ternyata sempat bekerja di sebuah perusahaan di Rusia. Perusahaan tersebut ada kerjasama dengan binomo.
"Mendaftar di perusahaan Rusia 404 Group yang ada kerja sama khusus dengan Binomo tersangka diterima," ucapnya.

Di perusahaan itu, mulanya Edgar bekerja sebagai customer support Binomo. Kemudian, Edgar naik jabatan menjadi manager development Binomo yang bertugas menawarkan influencer Indonesia untuk menjadi afiliator Binomo.

Simak Video 'Jadi Tersangka, Fakarich Si Guru Trading Indra Kenz Ditahan!':

[Gambas:Video 20detik]



(azh/zap)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads