Kandidat Hoegeng Awards 2022

Bripka Alka Otaiba, Buka Pelatihan Sepakbola Gratis untuk Anak-anak Maluku Utara

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Kamis, 31 Mar 2022 13:59 WIB
Ilustrasi Hoegeng Awards 2022 (Foto: dok detikcom)
Jakarta -

Usulan kandidat penerima Hoegeng Awards 2022 terus mengalir melalui formulir online di tautan https://dtk.id/hoegengawards. Salah satu polisi yang diusulkan adalah Bripka Alka Otaiba, anggota Satuan Brimob Polda Maluku Utara.

Dilihat detikcom, salah satu pengusul Bripka Alka adalah Syarifudin N Kapita, warga Ternate, Maluku Utara. Dia menceritakan sosok Alka yang kini berpartisipasi dalam pembinaan anak usia dini untuk melatih sepakbola. Begini cerita Syarifudin:

Provinsi kami adalah provinsi yang sangat gemar masyarakatnya bermain bola. Yang bersangkutan telah melakukan terobosan untuk mendidik anak-anak usia dini di bidang sepakbola di seluruh wilayah Provinsi Maluku Utara.

detikcom lalu menghubungi Syarifudin melalui sambungan telepon untuk menggali lebih dalam sosok Bripka Alka. Dia menyebut mengetahui Alka dalam sebuah kegiatan futsal dan di situlah ia berkenalan.

"Menurut saya sih memang Alka ini yang saya kenal berpartisipasi dalam mendidik anak-anak dalam hal ini terkait dengan sepakbola," kata Syarifudin kepada detikcom, Kamis (31/3/2022).

Syafrudin mengatakan Bripka Alka membuka pelatihan sepakbola gratis untuk anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Menurutnya, Bripka Alka kerap berkeliling Maluku Utara untuk mencari dan melatih bibit muda calon pemain bola.

"(Anak didiknya) Banyak tapi ada beberapalah, satunya itu kemarin informasinya ada sempat ikut seleksi PSSI, ada satu (anak didiknya) yang ikut seleksi di Jakarta kalau nggak salah," ucapnya.

[Daftarkan kandidat penerima Hoegeng Awards 2022 di sini!]

Targetkan Pemain Binaan Masuk Timnas

Bripka Alka menceritakan potensi besar anak-anak Maluku Utara dalam bidang sepakbola dan futsal. Menurutnya, mayoritas masyarakat, baik anak-anak maupun orang dewasa, gemar bermain bola.

"Bisa dibilang 99 persen (masyarakat) di Maluku Utara itu olahraganya itu futsal, sepakbola gawang besar," ucap Alka.

Dia menyebut anak-anak di Maluku Utara bisa bermain sepakbola setiap harinya. Mereka, kata dia, memanfaatkan lahan-lahan kosong termasuk jalanan untuk menjadi lapangan sepakbola.

"Dimana aja (mereka main bola) yang penting ada tanah lapang, sudah mereka bermain itu. Kadang bisa di jalan-jalan, anak-anak bisa main bola itu kalau jalanan sepi. Nah itu ke depannya, dua tahun dari sekarang ini saya maunya ada tembusan dari saya gitu untuk jadi pemain timnas gitu," katanya.

Dia mencontohkan pemain sepakbola ternama yang menembus skuad Timnas Indonesia yang berasal dari Maluku Utara seperti Zulham Zamrun dan Ilham Udin Armain. Dari situ, ia terpacu untuk mencetak lebih banyak pemain sepakbola muda dari Maluku Utara supaya bisa malang melintang di persepakbolaan Tanah Air hingga mancanegara.

"Nah makanya saya itu melatih usia dini 10-12 tahun, nanti kelanjutannya di umur 18. Tujuannya untuk paling tidak kita secara globalnya kita membantu negara, karena sepakbola banyak sekali bisa dibilang sangat bergengsi. Tujuan kita membentuk itu, kita mendidik dari usia dini, nanti kita setorkan ke PSSI gitu," ujarnya.

Alka membuka pelatihan sepakbola untuk anak-anak usia dini di Maluku Utara tanpa dipungut biaya. Untuk mencetak pemain bagus hingga tingkat nasional ia bakal menyaring talenta-talenta pesepakbola Maluku Utara mulai dari tingkat kabupaten.

"Kalau programnya itu saya membentuk di tingkat kabupaten sementara ini, sementara masih penyisihan di tingkat kota/kabupaten. Jadi nanti intinya secara teknisnya dari kabupaten mereka melatih, saya dari ketua provinsi menyaring nanti tiap-tiap kabupaten," katanya.

"Nanti kalau sudah terpilih, kita laporkan ke pusat untuk siapa tahu nanti ada klub yang melirik ataupun langsung ke PSSI," tambahnya.

[Daftarkan kandidat penerima Hoegeng Awards 2022 di sini!]

Artikel ini adalah bagian dari rangkaian acara Hoegeng Awards 2022. Polisi yang diceritakan dalam artikel ini merupakan salah seorang yang diusulkan pembaca sebagai kandidat penerima Hoegeng Awards 2022. Pembaca detikcom bisa mengusulkan anggota polisi kandidat penerima Hoegeng Awards 2022 melalui link berikut ini: Hoegeng Awards 2022.




(fas/hri)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork