One Way Berakhir, Arus Lalin Jalur Puncak Bogor Normal Dua Arah

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Sabtu, 26 Mar 2022 15:50 WIB
One way berakhir, arus lalin jalur Puncak, Bogor, normal dua arah. (Rizky Adha Mahendra/detikcom)
Jakarta -

Sistem satu arah atau one way jalur Puncak, Kabupaten Bogor, berakhir. Arus lalu lintas kini normal dua arah.

Pantauan detikcom di Simpang Gadog, Sabtu (26/3/2022), one way berakhir sekitar pukul 15.15 WIB. Petugas segera membuka barier yang semula digunakan menutup jalan.

Kendaraan yang semula menunggu di Simpang Gadog segera tancap gas begitu one way berakhir. Petugas tampak memberi isyarat kepada pengendara bahwa sudah bisa melintas.

Kendaraan dari Tol Gadog dan Jl Raya Ciawi melintas menuju arah Puncak. Kondisi lalu lintas di Simpang Gadog sendiri ramai lancar sore ini.

Diberitakan sebelumnya, polisi menerapkan sistem satu arah atau one way dari Puncak, Kabupaten Bogor, menuju Jakarta pada pukul 12.30 WIB. Hal itu dilakukan lantaran terjadi kepadatan kendaraan di jalur Puncak yang mengarah ke Jakarta.

One way dihentikan apabila arus lalu lintas menuju Jakarta kembali normal.

"Nanti, apabila sudah terbuka, kepadatan mulai mencair, akan kita normalkan kembali," kata KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ketut Lasswarjana di Simpang Gadog.




(yld/yld)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork