Walkot Sebut Vaksinasi Booster di Depok Masih Rendah

Walkot Sebut Vaksinasi Booster di Depok Masih Rendah

Dwi Rahmawati - detikNews
Sabtu, 26 Mar 2022 01:00 WIB
Wali Kota Depok Mohammad Idris berdukacita atas meninggalnya Wali Kota Bandung Oded M Danial alias Mang Oded.
Foto: Wali Kota Depok Mohammad Idris (Wilda Nufus/detikcom)
Depok -

Pemerintah mewajibkan vaksinasi dosis ketiga atau booster menjadi syarat mudik. Wali Kota Depok Mohammad Idris menyebut vaksinasi booster di wilayahnya masih rendah.

"Booster masih rendah, ini kami juga khawatir. Artinya kalau memang konsisten dengan aturan ini, maka banyak yang nggak bisa pulang mudik," kata Idris setelah acara Pelantikan Pengurus MUI se Kecamatan Tapos, Depok, Jumat (25/3/2022).

Berdasarkan data yang dikeluarkan Dinas Kesehatan Kota Depok cakupan vaksinasi dosis ketiga per Kamis (24/3) tercatat 9,92 persen atau 160.057 orang. Jumlah ini terpaut jauh dengan vaksinasi dosis 2 yang capai 76,31 persen atau setara 1.231.349 jiwa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Idris menyarankan warganya untuk menahan diri tidak mudik. Sebab menurutnya masih kondisi saat ini masih riskan dengan mutasi COVID-19.

"Mendingan sementara sabar, misalnya mudik dihentikan dulu atau dibatasi lah misalnya tidak ke daerah ini, daerah ini, daerah ini. Kan sekarang lagi mutasi ya (COVID-19), Omicron lagi mutasi ya ini harus hati-hati," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Dia lantas mengambil contoh jajarannya yang bertugas dari luar kota. Dari 30 orang yang berangkat, 5 orang di antaranya terpapar saat kembali.

"Kemarin pejabat saya misalnya yang pulang tugas ke luar kota rata-rata 30 orang saya swab, bisa dapat 5 orang yang positif. Selalu itu, 4 orang (atau) 5 orang ketika saya swab antigen, lalu PCR benar positif," tuturnya.

(eva/eva)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads