Polisi Sita Uang Rp 1 Miliar Reza Arap dari Doni Salmanan Pekan Depan

Polisi Sita Uang Rp 1 Miliar Reza Arap dari Doni Salmanan Pekan Depan

Mulia Budi - detikNews
Minggu, 20 Mar 2022 13:07 WIB
Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan.
Gedung Bareskrim Polri (Andhika Prasetia/detikcom)
Jakarta -

YouTuber Reza Arap menerima uang donasi sebesar Rp 1 miliar dari tersangka kasus Quotex Doni Salmanan. Polisi bakal menyita uang Rp 1 miliar itu pekan depan.

"Rencana minggu depan ini akan diserahkan infonya," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri, saat dihubungi, Minggu (20/3/2022).

Gatot belum memberikan informasi detail mengenai penyitaan tersebut. Dia hanya menyebut uang Rp 1 miliar Reza Arap dari Doni bakal diserahkan ke penyidik pekan depan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Antara Senin sampai Jumat," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Reza Arap diberi donasi Rp 1 miliar oleh tersangka kasus platform Quotex Doni Salmanan. Bareskrim Polri sudah memeriksa Reza Arap.

ADVERTISEMENT

Reza Arap pun telah menjalani pemeriksaan. Reza Arap mengaku mengantuk setelah diperiksa.

"Ngantuk gue," ujar Reza Arap di gedung Bareskrim Polri, Kamis (17/3).

Reza Arap menjelaskan, dia dicecar 25 pertanyaan. Dia enggan menjawab secara rinci perihal apa saja yang ditanyakan penyidik.

(knv/knv)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads