Istana Benarkan Duet Bambang Susantono-Dhony Rahajoe Pimpin IKN Nusantara

Istana Benarkan Duet Bambang Susantono-Dhony Rahajoe Pimpin IKN Nusantara

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 10 Mar 2022 10:07 WIB
Profil Bambang Susantono mulai dicari tahu setelah namanya disebut-sebut menjadi Kepala Otorita. Siapa sosok Bambang Susantono? Bagaimana profil lengkapnya?
Bambang Susantono (Rachman Haryanto/detikcom)
Jakarta -

Presiden Jokowi akan melantik Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe sebagai pemimpin Ibu Kota Nusantara (IKN) Nusantara. Pelantikan digelar sore ini.

"Untuk posisi Kepala Otorita IKN dijabat oleh Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe sebagai Wakil Kepala Otorita IKN," ucap Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono dalam keterangannya di situs Setkab, Kamis (10/3/2022).

Pelantikan digelar pukul 15.00 WIB di Istana Negara. Selain itu, Presiden akan melantik Andi Sudirman Sulaiman sebagai Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) sisa masa jabatan tahun 2022-2023.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Heru menyampaikan, acara pelantikan ketiga pejabat negara tersebut akan disiarkan secara langsung oleh Sekretariat Presiden.

"Tentunya acara pelantikan tersebut akan disiarkan secara live streaming oleh akun YouTube Sekretariat Presiden mulai pukul 14.45 WIB dengan diawali terlebih dahulu prosesi pelantikan Gubernur Sulawesi Selatan," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Simak Video 'Calon Pimpinan IKN Dilantik Hari Ini, Bukan dari Kepala Daerah':

[Gambas:Video 20detik]



(idn/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads