Kecelakaan Truk Terguling di Tol Kapuk Arah Bandara Soetta

Kecelakaan Truk Terguling di Tol Kapuk Arah Bandara Soetta

Eva Safitri - detikNews
Senin, 07 Feb 2022 08:21 WIB
Kecelakaan truk terguling di Tol Kapuk (Dok. akun Twitter TMC Polda Metro Jaya)
Foto: Kecelakaan truk terguling di Tol Kapuk (Dok. akun Twitter TMC Polda Metro Jaya)
Jakarta -

Kecelakaan truk terguling terjadi di ruas Tol Kapuk menuju Bandara Soekarno Hatta pagi ini. Kecelakaan itu masih dalam penanganan.

"Benar, memang ada informasinya," kata Petugas Call Center NTMC Polri Inge ketika dikonfirmasi, Senin (7/2/2022).

Kecelakaan itu berada di ruas Tol Kapuk menuju Bandara Soetta. Belum ada informasi lebih lanjut terkait kecelakaan itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di sini kecelakaannya berada di Tol Kapuk mengarah Bandara Soetta," katanya.

Saat ini kecelakaan itu masih dalam penanganan. Petugas sudah berada di lokasi.

ADVERTISEMENT

"Masih dalam penanganan ya, petugas masih ada di lokasi," ujarnya.

Dilihat dari pantauan google maps, jalur lau lintas di Tol Kapuk mengarah ke Bandara Soetta dampak berwarna hijau yang berarti tidak ada kemacetan.

(eva/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads