Berbalik Sikap Narji Usai Gabung PKS Soal Dudung Copot Baliho HRS

Tim detikcom - detikNews
Rabu, 05 Jan 2022 07:19 WIB
Komedian Narji gabung PKS (dok. Twitter Mardani Ali Sera).
Jakarta -

Komedian Sunarji Riski Radifan atau Narji sempat mendukung Jenderal TNI Dudung Abdurachman mencopot baliho Habib Rizieq Shihab (HRS). Setelah menjadi kader PKS, Narji berbalik sikap, dia meminta maaf sempat mendukung Dudung mencopot baliho HRS.

Narji bersama sejumlah selebriti Tanah Air pernah mendatangi Kodam Jaya pada tahun 2020. Mereka menyampaikan dukungan hingga rasa terima kasih terhadap TNI AD yang mencopot baliho HRS di wilayah Jakarta.

Selebriti yang hadir kala itu ada Intan RJ, Narji, hingga Chika Jessica. Ketiganya membawa bunga sebagai simbolis dan diberikan kepada Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang kala itu menjabat Pangdam Jaya dengan pangkat Mayor Jenderal atau Mayjen.

"Di sini saya sebagai masyarakat biasa, masyarakat awam yang ingin memberikan bentuk empati dan rasa terima kasih kami kepada TNI yang telah semangat menjaga kesatuan dan persatuan NKRI dan juga protokol kesehatan di seluruh wilayah Indonesia dan khusunya di Provinsi DKI. Saya atas nama pribadi sebagai masyarakat biasa terima kasih dan semangat untuk TNI," kata Narji saat ditemui di Kodam Jaya, Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (23/11/2020).

Intan RJ, Narji, Chika Jessica (Hanif Hawari / detikhot)

Narji Gabung PKS

Akhir tahun lalu, Narji bergabung dengan PKS menjadi kader. Media sosial diramaikan kicau warganet tentang Narji mendukung pencopotan baliho Habib Rizieq Shihab.

Dikonfirmasi soal polemik Narji, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menyatakan semua orang punya hak menjadi bagian partai politik. "Pertama, semua orang punya hak masuk parpol. PKS juga demikian membuka pintu bagi semua," kata Mardani Ali Sera, Selasa (21/12/2021).

Soal mengapa PKS menerima Narji sebagai kader padahal sebelumnya pernah membela Jenderal Dudung mencopot baliho Habib Rizieq seperti yang ramai dibahas, Mardani menyebut sikap Narji saat itu merupakan sikap pribadi.

Simak selengkapnya, di halaman selanjutnya:

Saksikan Video 'Narji Sebut Permintaan Maaf soal Baliho Tidak Ada Intervensi Partai':







(rfs/jbr)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork