Jokowi Sambut Tahun Baru 2022 dengan Semangat Baru

Danu Damarjati - detikNews
Sabtu, 01 Jan 2022 11:49 WIB
Presiden Jokowi (Lukas/Biro Pers Sekretariat Presiden)
Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan tahun baru 2022 lewat akun media sosialnya. Begini ucapan tahun baru 2022 dari Jokowi.

"Dengan tempaan itu, kita menyongsong tahun 2022 dengan semangat baru, bekerja untuk Indonesia Maju," tulis Jokowi di akun Instagramnya, Sabtu (1/1/2022).

Dia menjelaskan, tahun 2021 telah diwarnai dengan pelbagai bentuk ujian. Sebagaimana diketahui, pandemi COVID-19 menjadi masalah yang berarti bagi Indonesia.

"Tahun 2021 telah berlalu bersama segenap ujian bagi bangsa ini. Ada pandemi, resesi, juga ketidakpastian yang tinggi," kata Jokowi.

View this post on Instagram

A post shared by Joko Widodo (@jokowi)

Ujian-ujian itu tidak menjadikan Indonesia semakin lemah. Justru ujian-ujian itu menjadikan Indonesia semakin kuat.

"Semua ujian itu telah menempa bangsa yang besar ini. Menguatkan kita. Menyatukan kita," kata Jokowi.

Dalam dua jam, status Jokowi di Instagram sudah dilihat 318.725 orang. Dia menyertakan gambar animasi pendek berisi gambar sawah, gedung-gedung, dan akhirnya ada gambar Jokowi tersenyum duduk di kursi, memegang koran, serta muncul tulisan, "Selamat Tahun Baru 2022."

Simak Video 'Refleksi Akhir Tahun, Jokowi Soroti Penanganan Pandemi dan Ekonomi':






(dnu/idh)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork