Komisi X Minta Ketum PSSI Tak Maksa Masuk Ruang Ganti Timnas: Cukup Support!

Komisi X Minta Ketum PSSI Tak Maksa Masuk Ruang Ganti Timnas: Cukup Support!

Kadek Melda Luxiana - detikNews
Kamis, 30 Des 2021 05:32 WIB
Ini Dia Ruang Ganti Pemain di SUGBK

Suasana ruang ganti pemain di SUGBK, Jakarta, Kamis (11/1/2018). Di SUGBK terdapat 4 ruang ganti pemain dengan fasilitas  setara internasional. Grandyos Zafna/detikcom
Ruang ganti pemain di SUGBK (Foto: Grandyos Zafna/detikSport)
Jakarta -

Ketum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule berencana masuk ke ruang ganti pemain timnas Garuda saat babak final Piala AFF 2020. Wakil Ketua Komisi X Abdul Fikri Fakih menyarankan agar Iwan tidak memaksa masuk, cukup dibantu dengan doa dan dukungan.

"Saran saya pak Muhammad Iriawan nggak usah memaksakan untuk masuk ke ruang ganti pemain, cukup support dan doa bagi mereka cukup," kata Abdul saat dihubungi, Rabu (29/12/2021).

Abdul menuturkan aturan yang tertuang dalam Piala AFF hanya yang memiliki ID resmi yang diizinkan masuk ke ruang ganti pemain. Mereka adalah pemain serta ofisial tim.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Regulasi Piala AFF. Hanya orang yang punya kartu akreditasi (ID resmi) yang diizinkan masuk ke dalam ruang ganti. Pemain dan ofisial tim peserta akan mendapatkan kartu akreditasi yang diotorisasi kesekjenan AFF," tuturnya.

Abdul khawatir jika Iwan tetap kekeh memaksa untuk masuk tuang ganti pemain, akan berbuah masalah. Dia menyebut masalah tersebut justru sesuatu hal yang seharusnya tidak perlu terjadi.

ADVERTISEMENT

"Kalau regulasinya sudah begitu, maka kalau pak Iwan Bule, Ketua PSSI memaksakan masuk, malah kita akan dapat masalah yang menurut saya tidak perlu," imbuhnya.

Ketum PSSI Mochamad Iriawan ingin masuk ke ruang ganti pemain pada final Piala AFF 2020. Untuk mewujudkan hal itu, ia mau izin dulu ke pihak AFF.

Timnas Indonesia akan melawan Thailand pada final dua leg, 29 Desember 2021 dan 1 Januari 2022. Ada kemungkinan Iriawan akan menyaksikan langsung pertandingan leg kedua.

Simak Video 'Ketum PSSI Mau Masuk Ruang Ganti Timnas, Ketua Komisi X DPR: Tidak Perlu!':

[Gambas:Video 20detik]



(dek/maa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads