Penjaga Masjid di Medan Dikejar Pemuda Berparang karena Ganti Password Wifi

Penjaga Masjid di Medan Dikejar Pemuda Berparang karena Ganti Password Wifi

Ahmad Arfah - detikNews
Minggu, 26 Des 2021 13:03 WIB
Ilustrasi koneksi internet
Ilustrasi Koneksi Internet (Shutterstock)
Medan -

Viral dua orang pemuda mengejar penjaga masjid di Medan. Dua pemuda itu diduga kesal lantaran password Wifi masjid diubah.

Dilihat Minggu (26/12/2021), dalam video terlihat dua orang pria mendatangi bagian belakang masjid. Salah satu pria itu datang dengan membawa parang.

Tidak lama kemudian, dari belakang masjid terlihat sejumlah pria yang disebut sebagai penjaga masjid lari ketakutan. Dari belakang penjaga itu tampak dua pria membawa parang melakukan pengejaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nazir Masjid Al Muslim Jalan Cemara Gang Rambutan diserang dua pemuda setempat gara-gara password Wifi diganti," demikian narasi dalam video.

Kapolsek Medan Timur Kompol Rona Tambunan membenarkan peristiwa tersebut. Rona mengatakan kedua pelaku yang melakukan penyerangan sudah ditangkap.

ADVERTISEMENT

"Iya benar, sudah ditangkap," ucap Rona saat dikonfirmasi.

Peristiwa itu disebut terjadi pada Jumat (24/12) kemarin. Rona mengatakan peristiwa itu terjadi karena password Wifi di masjid itu diubah.

"Betul. Peristiwa awalnya disebabkan oleh itu (password Wifi diubah)" jelas Rona.

Lihat juga video 'Terekam CCTV Aksi Pencurian Kotak Amal di Masjid Parepare Sulsel':

[Gambas:Video 20detik]



(idn/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads