Pembangunan sumur resapan di Rumah Susun Bidara Cina, Kampung Melayu, Jakarta Timur, masih belum selesai. Kendati begitu, tutup lubang sumur resapan telah terpasang di empat titik sumur.
Pantauan detikcom di lokasi, Senin (20/12/2021) siang, saat hujan deras, terlihat karung-karung yang berada dekat sumur resapan masih berada di sekitar sumur. Selain itu, bekas galian tanah merah pun masih teronggok.
Warga menilai sumur resapan di sini sudah dibiarkan selama sepekan tanpa kelanjutan pengerjaan. Namun kini tampak tutup beton sumur resapan sudah dipasang di liang beton. Pada Selasa (14/12) pekan lalu, tutup sumur resapan masih belum dipasang sepenuhnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Yanti salah satu penghuni rusun saat ditemui oleh detikcom mengatakan pemasangan tutup sumur telah dilakukan beberapa waktu lalu.
"Setelah naik di berita, baru tuh ada pengerjaan lagi. Petugas yang sempat hilang memasang tutup dan dicor, takutnya ada hal yang tidak diinginkan," katanya.
![]() |
Setelah dipasang, ia pun tetap memantau pengerjaan proyek tersebut. Menurutnya, setelah pemasangan tutup sumur resapan, pengerjaan belum dilanjutkan kembali.
"Habis itu sudah menghilang lagi, nggak ada kabar dan tindak lanjut lagi setelah itu, ini udah ada lewat empat hari nggak ada kabarnya," kata Yanti.
Dia meminta pengerjaan proyek sumur resapan segera ditindaklanjuti dan diselesaikan.
"Apalagi ini musim banjir juga kan, ya walaupun dibilang tidak terdampak, tapi kita kan tetap berjaga-jaga," ujarnya.
Hal senada disampaikan oleh Jumairi salah satu warga lainnya. Menurutnya, proses pengerjaan sumur resapan dinilai lamban dan hanya membuang-buang waktu.
"Bayangkan sudah seminggu dibiarkan mangkrak, abis itu dikerjakan dan sekarang petugasnya hilang lagi," jelasnya.
![]() |
Ia pun meminta Pemprov DKI segera turun tangan dalam menyelesaikan pembuatan sumur resapan di area Rusun Bidara Cina. "Harapan kita cuman satu, sumur resapan yang sudah dimulai, ya dituntaskan hingga akhir. Sudah itu aja," pungkasnya.
(dnu/dnu)