detikcom Do Your Magic

detikcom Do Your Magic: Sudah 2 Pekan, Perapian JPO MT Haryono Belum Rampung

Marteen Ronaldo - detikNews
Senin, 06 Des 2021 12:59 WIB
Masih ada coretan vandal di JPO MT Haryono Foto: Marteen Ronaldo/detikcom
Jakarta -

Perbaikan serta pengecetan jembatan penyeberangan orang (JPO) di MT Haryono, Jakarta Timur dekat kantor Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya masih belum rampung. Padahal, perapian sudah dimulai pada dua pekan lalu.

Pada Senin (22/11), JPO sudah mulai dicat. Kini, dua pekan berlalu, perapian JPO belum selesai.

Berdasarkan pantauan detikcom di lokasi, Senin (6/12/2021) masih ada bagian JPO yang belum dicat. Sementara bagian lain telah rapi dicat.

Perapian JPO di MT Haryono Jaktim belum selesai. Foto: Marteen Ronaldo/detikcom

Beberapa coretan vandal terlihat di beberapa bagian JPO. Karat-karat masih menguning di bagian JPO yang belum dicat.

Meski tidak dihilangkan, kabel yang berada di dasar lantai JPO sudah diikat rapi. Sementara, ada bagian pagar JPO yang telihat miring.

Sebelumnya, Dinas Bina Marga DKI Jakarta berjanji akan merapikan JPO tersebut. Saat itu, disebut waktu yang diperlukan tidak sampai satu minggu.

"Nanti segera akan diperbaiki," kata Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho saat dihubungi, Kamis (18/11/2021).

"Untuk kerusakan ringan butuh waktu tiga sampai lima hari ke depan," jelasnya




(aik/aik)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork