Banjir yang merendam Kampung Aur, Medan, Sumatera Utara (Sumut), mulai berangsur surut. Sebagian warga yang rumahnya lebih tinggi mulai menyingkirkan sisa-sisa banjir yang merendam rumah mereka.
Pantauan detikcom, Minggu (31/10/2021), banjir masih mengenangi pemukiman warga Kampung Aur. Terlihat, ketinggian air masih mencapai sekitar 40 cm.
Salah satu warga bernama Ahmad mengatakan banjir mulai berangsur surut sejak Subuh tadi. Akan tetapi, airnya belum surut total.
"Mulai surut Subuh tadi," sebut Ahmad.
Dia mengatakan banjir ini kerap terjadi di tempatnya. Ahmad berharap hal ini menjadi perhatian pemerintah.
Selain itu, banjir sempat merendam Kampung Badur Bawah, Kelurahan Hamdan. Jarak kampung ini tak jauh dari Kampung Aur.
Hal serupa tengah dilakukan warga bernama Lisbet. Dia yang sedang membersihkan rumahnya dari lumpur akibat banjir, ketinggian air mulai berkurang sejak pagi tadi.
"Satu setengah meter (naik airnya). Sampai jam 8 pagi tadi mulai surut," ucapnya.
Lisbet mengatakan ada sejumlah barang seperti pakaian terendam dan hanyut terbawa air. Saat banjir merendam, dia mengaku naik ke atas loteng untuk mencari tempat aman.
"Di atas loteng," ujarnya.
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya.
(fas/fas)