Selebgram Rachel Vennya angkat bicara soal ulahnya kabur dari karantina sepulang dari Amerika Serikat. Dia juga berkomentar soal ramai-ramai dia disebut bakal jadi duta karantina.
Dia bicara dalam wawancara dengan Boy William di YouTube. Rachel Vennya mengaku sempat mendengar isu dia akan dijadikan duta karantina setelah heboh kabur dari karantina ini.
"Aku nggak pernah dapat tawaran tersebut dari manapun, tidak pernah ada diskusi itu dan tidak pernah aku berinisiatif melakukan itu," kata Rachel Vennya, Senin (18/20/2021).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rachel Vennya mengaku kabur dari karantina sepulang dari Amerika Serikat dan mengaku salah. Oleh sebab itu, dia merasa tidak pada tempatnya untuk menawarkan diri jadi duta karantina.
"Karena ya kan aku ada di posisi aku memang salah. Terus misalkan aku menawarkan diri jadi duta karantina dan duta COVID, menurut aku itu menjatuhkan diri aku ke lubang yang udah aku ciptakan, jadi ya itu nggak bener," ucap Rachel Vennya.
Boy William lalu bertanya apakah Rachel Vennya mau menjadi duta karantina. Dia menjawab.
"Enggak, aku malu," jawab Rachel Vennya.
Rachel Vennya Akui Kabur Karantina
Dalam kesempatan itu, Rachel Vennya juga mengakui ulahnya kabur dari karantina. Dia tidak karantina sama sekali di Wisma Atlet Pademangan.
"Aku tidak menginap sama sekali di Wisma Atlet," lanjutnya.
Rachel Vennya juga menepis kabar meminta sekamar di Wisma Atlet Pademangan bersama pacarnya, Salim. Sebab, dia tidak pernah karantina di Wisma Atlet Pademangan.
"Aku tidak minta sekamar juga, karena memang kenyataannya aku tidak karantina sama sekali," kata dia.
Simak video 'Rachel Vennya Ngaku Tidak Karantina Sama Sekali Usai Pulang dari AS':