Rocky Gerung Cerita Surat Somasi PT Sentul City Disisipkan di Pagar

Rocky Gerung Cerita Surat Somasi PT Sentul City Disisipkan di Pagar

Rakhmad Hidayatulloh Permana - detikNews
Minggu, 19 Sep 2021 12:03 WIB
Rocky Gerung menggelar konferensi pers terkait sengketa lahan di Bojong Koneng dengan Sentul City
Rocky Gerung (Wilda Nufus/detikcom)
Jakarta -

Rocky Gerung dan sejumlah tetangganya di Desa Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, mendapat surat somasi terkait sengketa lahan dengan PT Sentul City. Rocky bercerita bahwa surat itu diselipkan lewat pagar rumahnya.

Cerita ini diungkap Rocky saat anggota DPR Fadli Zon mengunjungi kediaman Rocky Gerung di Kampung Gunung Batu, Bojong. Video obrolan Rocky dengan Fadli Zon itu diunggah melalui channel YouTube Fadli Zon Official, Sabtu (19/9/2021).

"Suatu waktu Agustus atau akhir Juli itu, ada surat disisipin di pagar di depan. Saya lihat lho kok ini somasi. Surat itu, meminta saya dengan ancaman pidana kalau nggak bongkar rumah akan dikerahkan Satpol," kata Rocky dalam video itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Lalu gue 'ini kurang ajar nih orang'," lanjutnya.

Rocky melihat cara PT Sentul mengirimkan surat somasi itu arogan. Padahal, menurutnya, cara yang dilakukan bisa lebih sopan.

ADVERTISEMENT

"Nah, dari situ saya kira arogansi, naruh aja. Sopan-sopanlah masuk, ajak ngobrol atau ke kantor. Jadi Sentul mempertontonkan mampu menggusur. Dan dia yakin betul tuh," ungkapnya.

Simak video 'Penjelasan Haris Azhar soal Legalitas Tanah Rocky Gerung':

[Gambas:Video 20detik]



Rocky Gerung Disomasi Sentul City

Masalah lahan ini bermula saat Rocky Gerung mendapatkan somasi dari Sentul City. Pihak Rocky Gerung diminta mengosongkan lahan dan membongkar rumahnya di Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor.

Kuasa hukum Rocky Gerung, Haris Azhar, mengatakan ada dua surat somasi yang dikirimkan Sentul City ke Rocky Gerung. Isinya, menurut Haris Azhar, meminta Rocky Gerung mengosongkan tanah dan membongkar rumahnya.

Somasi itu diterima Rocky Gerung pada 28 Juli dan kedua pada 6 Agustus. Haris Azhar mengatakan pihaknya telah membalas somasi itu. Pihaknya juga melaporkan perkara ini ke Badan Pertahanan Nasional (BPN).

Rocky Gerung pun terang-terangan menyatakan akan melawan somasi yang dilayangkan PT Sentul City kepadanya. Hal itu dilakukan Rocky karena dia mengklaim ada 6.000 orang yang bernasib sama dengannya.

"Sekarang saya mau terangkan bahwa ini bukan soal saya aja, ada 90 KK, 6.000 orang yang mengalami nasib yang sama," kata Rocky Gerung di kediamannya di Kampung Gunung Batu, Bojong Koneng, Bogor, Senin (13/9).

Rocky mengatakan kasus ini sudah menyangkut hajat banyak orang. Bahkan dia menduga ada penguasa yang ingin memisahkan kasus ini dari kasus rakyat menjadi kasus dirinya semata.

Rocky Gerung menegaskan hanya sebagai pintu masuk melawan Sentul City. Rocky mengaku heran hak Sentul City seolah-olah tidak boleh digugat.

"Jadi sekali ini bukan kasus saya, saya menyediakan kasus ini sebagai pintu masuk untuk membuka segala macam kejahatan yang disembunyikan oleh Sentul City, nah baru sekarang orang mulai lihat bahwa, dibuat diam sedemikian rupa sehingga seolah-olah hak Sentul City itu nggak boleh digugat, padahal dari awal Sentul City ini masalahnya banyak banget, jadi itu intinya tuh," tuturnya.

Halaman 3 dari 2
(rdp/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads