Jokowi Resmikan RS Modular Pertamina di Tanjung Duren Jakbar

Jokowi Resmikan RS Modular Pertamina di Tanjung Duren Jakbar

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Jumat, 06 Agu 2021 09:51 WIB
Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Rumah Sakit Modular Pertamina, Tanjung Duren, Jakarta Barat. Jokowi menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat atas pembangunan rumah sakit.

Kunjungan Jokowi ke RS Modular Pertamina itu disiarkan di akun YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (6/7/2021). Jokowi tampak didampingi oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Dirut Pertamina Nicke Widyawati.

Mereka berkeliling meninjau fasilitas rumah sakit. Jokowi mengatakan kapasitas RS Modular ini mencapai 305 tempat tidur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya berterima kasih kepada Menteri BUMN, kepada Pertamina, yang telah menyiapkan Rumah Sakit Modular Pertamina ini dengan kapasitas 305 tempat tidur yang komplet dengan HCU dan ICU dan lebih bagus lagi ada juga ICU khusus untuk anak-anak dan bayi dan ibu-ibu sehingga bisa memberikan pelayanan kesehatan bagi ibu dan anak," ujar Jokowi.

Jokowi mengatakan fasilitas di rumah sakit ini sangat komplet. Dia berharap RS Modular Pertamina bisa bermanfaat bagi masyarakat.

ADVERTISEMENT

"Saya sangat mengapresiasi, sekali lagi semoga ini bisa bermanfaat bagi rakyat, bagi masyarakat," ujar dia.

(knv/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads