Geber Motor Picu Tawuran di Sawah Besar Jakpus, 5 Pelajar Diamankan

Geber Motor Picu Tawuran di Sawah Besar Jakpus, 5 Pelajar Diamankan

Farih Maulana Sidik - detikNews
Kamis, 29 Jul 2021 20:43 WIB
Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom
Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom (Foto: dok. istimewa)
Jakarta -

Tawuran antarpemuda pecah di Jl Ujung Kartini, Sawah Besar, Jakarta Pusat, dini hari tadi. Tawuran itu dipicu aksi geber motor yang dilakukan sekelompok pelajar.

Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom mengatakan tawuran tersebut melibatkan 2 kelompok pemuda Karang Anyar dan Kebon Kacang Kartini. Tawuran terjadi pada pukul 00.30 WIB dini hari tadi.

"Terjadi ketersinggungan kelompok anak Karang Anyar dikarenakan pengendara sepeda motor yang sengaja menggeber-geber sepeda motornya di depan anak-anak yang sedang nongkrong (anak Karang Anyar). Sedangkan si pengendera motor adalah anak Kebon Kacang Kartini," jelas AKP Maulana dalam keterangannya, Kamis (29/7/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu warga setempat merasa tersinggung dan menegur si pengendara motor. Tidak lama kemudian, tawuran pun pecah.

"Si pengendara tidak terima teguran tersebut, sehingga terjadi tawuran warga tersebut," katanya.

ADVERTISEMENT

Polisi kemudian datang ke lokasi dan membubarkan tawuran tersebut. Lima pelajar kemudian diamankan polisi.

"Ada lima orang pelajar yang kami amankan," imbuhnya.

Maulana menyampaikan kelimanya saat ini masih diperiksa polisi. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.




(fas/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads