Viral Seleb TikTok Gelar Ultah Saat PPKM, Satpol PP Bekasi Tegur Hotel

Viral Seleb TikTok Gelar Ultah Saat PPKM, Satpol PP Bekasi Tegur Hotel

Dwi Andayani - detikNews
Selasa, 27 Jul 2021 18:36 WIB
Seleb TikTok Juyy Putri gelar pesta ultah di masa PPKM, Satpol PP Bekasi tegur pihak hotel (Dok.istimewa/tangkapan layar)
Seleb TikTok Juyy Putri menggelar pesta ultah di masa PPKM. Satpol PP Bekasi menegur pihak hotel. (Foto: dok. istimewa/tangkapan layar)
Bekasi -

Video seleb TikTok Juyy Putri menggelar pesta ulang tahun saat PPKM viral di media sosial. Pesta ulang tahun tersebut digelar di sebuah hotel di kawasan Kota Bekasi.

Juyy Putri menggelar pesta ulang tahun ke-18 belum lama ini. Ulang tahunnya itu dirayakan dengan mengundang sejumlah temannya di sebuah hotel bintang di Kota Bekasi.

Berdasarkan video yang beredar, seleb TikTok Juyy Putri ini tampak mengenakan gaun warna pink. Dia terlihat masuk ke ballroom hotel yang sudah di-setting sebagai tempat pesta ulang tahun dengan tema pink.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terlihat sejumlah tamu undangan yang hadir. Juyy Putri dan beberapa di antaranya terlihat tidak memakai masker.

ADVERTISEMENT

Video tersebut mengundang kritikan sejumlah netizen. Apalagi, pesta ulang tahun itu disebut-sebut digelar di masa PPKM.

Kasatpol PP Bekasi Kota Abi Hurairah membenarkan adanya kejadian tersebut. Abi mengatakan pihaknya telah menegur dan memanggil pihak manajemen hotel.

"Terkait dengan viralnya kegiatan tersebut, saya perintahkan Kabid Gakda untuk menegur manajemen (menyebut nama hotel) dan dia telah diberi peringatan," kata Abi saat dimintai konfirmasi Selasa (27/7/2021).

Abi menambahkan pihaknya akan melakukan pengusutan lebih lanjut terkait dugaan pelanggaran PPKM yang dilakukan oleh Juyy Putri. Satpol PP Bekasi akan memberikan sanksi.

(dwia/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads