Penyekatan di Jakbar: Antrean Mengular-Sejumlah Pengendara Diputar Balik

Penyekatan di Jakbar: Antrean Mengular-Sejumlah Pengendara Diputar Balik

Karin Nur Secha - detikNews
Senin, 19 Jul 2021 11:17 WIB
Penyekatan Pesing Jakbar
Penyekatan di Pesing Jakbar (Foto: Karin/detikcom)
Jakarta -

Lalu lintas di titik penyekatan di Jalan Raya Daan Mogot KM 11 atau biasa dikenal dengan Pesing, Jakarta Barat, mulai terpantau macet. Ini dikarenakan petugas baru memeriksa seluruh pengendara yang melintas.

Pantauan detikcom pukul 10.15 WIB, arus lalu lintas di penyekatan tampak tersendat. Petugas memeriksa kelengkapan surat para pengendara yang melintas, tak sedikit dari mereka yang diputar balik oleh petugas.

"Mana STRP-nya? Nggak ada? Putar balik!" ujar salah satu petugas di lapangan, Senin (19/7/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak sedikit pengendara yang diputar balik oleh petugas. Rata-rata pengendara yang diputar balik oleh petugas adalah kendaraan bermotor.

Terlihat juga para pengemudi dengan atribut ojek online tidak diperiksa oleh petugas. Ini dikarenakan ojek online sendiri diperbolehkan melintas di seluruh jalur penyekatan.

ADVERTISEMENT
Penyekatan Pesing JakbarPenyekatan Pesing Jakbar Foto: Karin/detikcom

Kemacetan mengular mulai terlihat di titik ini. Di lokasi tampak beberapa petugas gabungan sedang berjaga mengatur lalu lintas.

Terpantau di lokasi terdapat pembagian tiga jalur untuk kendaraan melintas. Jalur paling kanan, yaitu jalur khusus TransJakarta, diperuntukkan bagi TransJakarta melintas dan kendaraan darurat melintas, seperti ambulans dan truk barang.

Kemudian, jalur kedua diperuntukkan bagi mobil. Sementara itu, di jalur ketiga, diperuntukkan bagi kendaraan bermotor melintas. Belum terlihat pengendara yang diputar balik oleh petugas karena tidak memenuhi syarat.

Perlu diketahui, mulai pukul 10.00 WIB petugas baru melakukan pemeriksaan STRP bagi pengendara yang melintas di titik ini. Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat memberikan penjelasan soal pemeriksaan baru dilakukan pukul 10.00 WIB.

"Iya jadi gini situasi saat ini Jalan Daan Mogot sudah landai sekali. Sudah berkurang lalu lintasnya. Biasanya agak siangnya dikit baru kita periksa jam 10-an baru rame, setengah jam lagi mbak," ujar Wildan.

(knv/knv)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads