Pasien COVID Dirawat di Wisma Atlet Hari Ini 7.284, Rusun Nagrak 1.520

Pasien COVID Dirawat di Wisma Atlet Hari Ini 7.284, Rusun Nagrak 1.520

Karin Nur Secha - detikNews
Senin, 12 Jul 2021 10:14 WIB
Pasien COVID-19 di RSD Wisma Atlet, Jakarta, meningkat. Kini Bed Occupancy Rate (BOR) di Wisma Atlet menyentuh angka 80% dari kapasitas normal.
Foto: Rengga Sencaya/detikcom
Jakarta -

Pasien Corona (COVID-19) yang dirawat di Wisma Atlet kembali mengalami kenaikan. Saat ini sebanyak 7.284 orang dirawat di 5 tower Wisma Atlet.

Data tersebut disampaikan melalui data harian RSDC Wisma Atlet per pukul 08.00 WIB. Jumlah keterisian pasien didapat dari Tower 4, 5, 6, dan 7 Wisma Atlet Kemayoran dan Tower 8 Wisma Atlet Pademangan.

"Pasien rawat inap 7.284 orang. Bertambah 953 orang dari semula 6.631 orang," kata Kepala Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian dalam keterangan tertulis, Senin (12/7/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aris memerinci khusus di Wisma Atlet Kemayoran, jumlah pasien rawat inap sebanyak 6.120. Jumlah ini berkurang 90 pasien dari sebelumnya 6.210 pasien COVID-19.

"Jumlah pasien rawat inap 6.120 orang terdiri dari 3.114 pria dan 3.006 wanita," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Sedangkan untuk pasien rawat inap di Wisma Atlet Pademangan Tower 8 mengalami peningkatan yang signifikan, yaitu sebanyak 1.043 orang. Saat ini jumlah pasien yang tersisa sebanyak 1.164 orang.

"Pasien rawat inap di Wisma Atlet Pademangan 1.164 orang, semula 121 orang," ujarnya.

Kemudian jumlah pasien COVID-19 di Rusun Nagrak mengalami pengurangan menjadi 1.520 orang. Pasien-pasien ini menghuni tower 1, 2, dan 3 Rusun Nagrak.

"Jumlah pasien rawat inap Rusun Nagrak 1.520 orang, 876 pria dan 644 wanita," ucap Aris.

(idn/idn)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads