Keluarga Ungkap Wanita yang Dibunuh-Dikubur Suami di Septic Tank Hamil Tua

Keluarga Ungkap Wanita yang Dibunuh-Dikubur Suami di Septic Tank Hamil Tua

Raja Adil Siregar - detikNews
Rabu, 23 Jun 2021 17:23 WIB
Suami pembunuh istri hamil di Riau ditangkap (dok. Istimewa)
Foto: Suami pembunuh istri hamil di Riau ditangkap (dok. Istimewa)
Riau -

Alex Iskandar, suami sekaligus pelaku pembunuhan, Siti Hamidah, wanita hamil yang mayatnya ditemukan dalam septic tank di Kampar, Riau, ditangkap. Keluarga Siti menilai perbuatan Alex sangat sadis karena menghabisi istrinya yang tengah hamil tua.

"Sangat sadis, tersangka membunuh dua orang sekaligus. Adik saya sama anaknya yang dikandung. Hamil tua itu, antara 7-8 bulan," ujar abang kandung korban, Ahmad Sutanto kepada wartawan, Rabu (23/6/2021).

Sutanto mengaku korban menikah dengan Alex pada 2020 lalu secara sirih. Ada tiga anak Siti dari suami pertamanya yang kini telah bercerai.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ada 3 anak korban, anak dari suami yang pertama. Ketiga anaknya ini dititipkan ke neneknya di Kampar, alasan korban pergi dari rumah. Jadi bukan hilang anaknya ini," kata Sutanto.

Mirisnya, kepada keluarga besar korban Alex menyebut istrinya pergi dari rumah tanpa izin. Keluarga yang merasa curiga terus berupaya mencari korban.

ADVERTISEMENT

Tepat di hari mayat ditemukan, keluarga mencium ada bau tak sedap. Keluarga pun kemudian mendapat laporan dari seorang pekerja bahwa Alex pernah memintanya menggali septic tank.

"Kita kan tahu itu dari keterangan Junaidi, dia ini karyawan Alex. Dia diminta untuk gali lubang, tapi pas balik lagi lubang yang digali sudah ditutup, alasan septic tank itu sudah bagus," katanya.

Seperti diketahui, Alex ditangkap di Nganjuk, Jawa Timur, setelah berpindah-pindah tempat. Keluarga korban pun berharap Alex dihukum mati.

"Tentu kami keluarga berharap tersangka dihukum mati. Besar harapan saya dapat dihukum maksimal," kata Susanto.

Lihat juga Video: Diduga Gegara Dendam, Tukang Rongsokan di Tasikmalaya Dibunuh

[Gambas:Video 20detik]




(ras/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads