Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri rapat kerja bersama Komisi III DPR RI. Ini rapat perdana Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Komisi III DPR RI sejak dilantik menjadi Kapolri.
Rapat digelar di kompleks gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (16/6/2021). Rapat dipimpin oleh Ketua Komisi III Herman Hery.
"Komisi III baru mengagendakan rapat kerja dengan Kapolri, karena pada kesempatan ini atas nama Komisi III DPR RI mengucapkan selamat kepada Jenderal Sigit atas terpilihnya menjadi Kapolri," kata Herman Hery.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Turut hadir Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono, Kabareskrim Komjen Agus Indrianto, Kabintelkam Komjen Paulus Waterpouw, Kabaharkam Komjen Arief Sulistyanto, dan Irwasum Komjen Agung Budi Maryotoz
Selain itu, rapat dihadiri Kadiv Humas Irjen Argo Yuwono Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambi, Kakorlantas Irjen Istiono, jajaran kapolda se-Indonesia, dan jajaran pejabat teras Mabes Polri lainnya.
Rapat diagendakan membahas terkait program Jenderal Listyo Sigit Prabowo hingga kasus-kasus aktual. Rapat dinyatakan terbuka untuk umum.
Simak juga 'Kapolri Bakal Bentuk Kampung Tangguh Narkoba di Seluruh Indonesia':
(rfs/maa)